Senin, 20 Mei 2024
Follow Us:
11:13 WIB - Pj Gubri Dukung Penuh Parade Bhineka Tunggal Ika FPK Riau | 11:13 WIB - Bersama Ribuan Warga Kabupaten Kampar Se-Riau, Pj Bupati Kampar Apresiasi Bagholek Godang | 11:13 WIB - Bupati Bengkalis Buka Pelatihan TPHD | 11:13 WIB - Pererat Silaturahmi, Bupati Bengkalis Hadiri Halal Bi Halal IKMKB Jakrta | 11:13 WIB - Bupati Rohul Hadiri Milad IKJR ke 18 di Kabupaten Siak | 11:13 WIB - Bupati Siak Alfedri Hadiri Pelantikan FKPP di Ponpes Amanah Tarbyah Islamiyah Sabak Auh
/ Riau / Temui Atlet Pra PON Cabor Sepatu Roda, Ini Harapan Gubri /
Temui Atlet Pra PON Cabor Sepatu Roda, Ini Harapan Gubri
Selasa, 01 Agustus 2023 - 13:35:33 WIB

TERKAIT:
   
 

PEKANBARU (bidikonline) - Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar menyempatkan untuk meninjau latihan atlet pra Pekan Olahraga Nasional (PON) cabang olahraga (cabor) Sepatu Roda. Ini berlangsung di Venue Roller, Kecamatan Mempura, Kabupaten Siak, Sabtu (29/07/2023).

Gubri memberi semangat dan motivasi kepada setiap pemain. Berharap agar atlet terus melakukan latihan ekstra serta di imbangi dengan perhatikan gizi makanan.

“Kalian latihan seperti ini, kemampuan pun pasti akan terus bertambah. Dan yang perlu di ingat, pola makan serta gizi makanan pastinya harus diperhatikan jangan sembarangan saja,” sebut Syamsuar dikutip MCR.go.id.

Ikut sertanya cabor sepatu roda di tingkat Pra PON 2023 membuktikan bahwa persiapan atlet Riau sudah di didik dari jauh hari. Maka itu, Gubri Syamsuar harap saat ajang PON XXI Aceh-Sumut 2024 nanti atlet sepatu roda asal Riau bisa meraih hasil gemilang.

“Mudah-mudahan dengan latihan seperti ini akan menambah semangat kalian terus ya, tapi tetap harus ingat jaga fisik serta kesehatan. Karena puncaknya itu saat PON Aceh-Sumut 2024, kalian bisa buktikan dengan membawa pulang medali ke Riau. Sehingga, semoga kedepannya kita dapat juga melahirkan bibit-bibit atlet unggulan,” ujarnya.

Sementara itu, Pelatih dari Persatuan Olahraga Sepatu Roda Seluruh Indonesia (Perserosi) Riau, Tengku Wahyu Gunawan, berterima kasih atas peninjauan Gubri. Turut hadir juga Wabup Siak, Husni Merza untuk memberi semangat kepada anak didiknya.

“Terima kasih yang sebesar-besarnya saya sampaikan kepada bapak Gubernur Syamsuar dan bapak Wabup Siak telah melihat kami latihan serta memberikan kami motivasi. Harapan ke depan tentu saja target juara umum satu saat Pra PON di Pariaman Sumbar. Karena dengan juara kita bisa dapat kuota 8 orang untuk turun pada ajang kompetisi PON Aceh-Sumut,” ujarnya.

Pra PON Sumbar akan berlasung pada tanggal 16-20 Agustus 2023. Maka itu, 11 atlet sepatu roda melakukan pemusatan training camp di venue yang mempunyai standar Internasional.

Saat ini totalnya ada 11 atlet sepatu roda yang akan diturunkan pada Pra PON, 8 putra dan 3 putri. Sedang latihan pemusatan training camp di Kabupaten Siak, yang venuenya berstandar internasional. (*)


Berita Lainnya :
  • Pj Gubri Dukung Penuh Parade Bhineka Tunggal Ika FPK Riau
  • Bersama Ribuan Warga Kabupaten Kampar Se-Riau, Pj Bupati Kampar Apresiasi Bagholek Godang
  • Bupati Bengkalis Buka Pelatihan TPHD
  • Pererat Silaturahmi, Bupati Bengkalis Hadiri Halal Bi Halal IKMKB Jakrta
  • Bupati Rohul Hadiri Milad IKJR ke 18 di Kabupaten Siak
  • Bupati Siak Alfedri Hadiri Pelantikan FKPP di Ponpes Amanah Tarbyah Islamiyah Sabak Auh
  • Korban Sampan Tenggelam di Inhu Ditemukan Meninggal Dunia
  • Pemko: Rangkaian PPDB Tidak Dipungut Biaya
  • Kebutuhan Hewan Kurban di Pekanbaru Diperkirakan Sama dengan Tahun Lalu
  •  
    Komentar Anda :
       


    Galeri   + Index Galeri
    Memperingati Hari Jadi Rohul ke - 18, DPRD Gelar Rapat Paripurna Istimewa

    Home | Daerah | Nasional | Hukum | Politik | Olahraga | Entertainment | Foto | Galeri | Advertorial | Lintas Nusantara | Kepulauan Nias
    Pekanbaru | Siak | Pelalawan | Inhu | Bengkalis | Inhil | Kuansing | Rohil | Rohul | Meranti | Dumai | Kampar
    Profil | Redaksi | Index
    Pedoman Berita Siber

    Copyright © 2009-2016 bidikonline.com
    Membela Kepentingan Rakyat Demi Keadilan