PEKANBARU (Bidikonline.com) - Wakil Bupati Kepulauan Meranti Drs H Said Hasyim didampingi Inspektorat Kabupaten Kepulauan Meranti Drs Suhen...[read more] "> PEKANBARU (Bidikonline.com) - Wakil Bupati Kepulauan Meranti Drs H Said Hasyim didampingi Inspektorat Kabupaten Kepulauan Meranti Drs Suhen" />
Jum'at, 26 April 2024
Follow Us:
11:05 WIB - Disnaker Pekanbaru tak Ada Terima Aduan THR | 11:05 WIB - PUPR Pekanbaru Mulai Perbaikan Jalan Taman Karya | 11:05 WIB - Pj Wako Pekanbaru Ingatkan Warga Jangan Percaya Hoaks | 11:05 WIB - Pj Wako Pekanbaru Beri Peringatan Agar Jangan Ada Pungli Dalam PPDB | 11:05 WIB - Pemko Pekanbaru Targetkan Juara Umum di MTQ ke XLII Provinsi Riau | 11:05 WIB - FPII Setwil Riau Adakan Acara Buka Bersama Dengan Anak Panti Asuhan
/ Kuantan Singingi / Wabup Kuansing Terima Penghargaan Dari BPKP /
Perwakilan Riau,
Wabup Kuansing Terima Penghargaan Dari BPKP
Rabu, 30 Mei 2018 - 16:04:49 WIB

TERKAIT:
   
 
PEKANBARU (Bidikonline.com) - Wakil Bupati Kepulauan Meranti Drs H Said Hasyim didampingi Inspektorat Kabupaten Kepulauan Meranti Drs Suhendri MSi hadir dalam acara HUT Badan Pengawas Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Perwakilan Provinsi Riau ke - 35 Tahun 2018, yang berlangsung di Halaman Kantor BPKP Perwakilan Provinsi Riau Jalan Sudirman, Pekanbaru, Rabu (30/5).

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepulauan Meranti setelah sukses meraih penghargaan berupa opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 6 kali berturut - turut dan di terima langsung oleh Bupati Kepulauan Meranti Drs H Irwan MSi dari Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia (BPK-RI) Perwakilan Provinsi Riau beberapa minggu yang lalu, kali ini Wakil Bupati Kepulauan Meranti Drs H Said Hasyim telah menerima penghargaan berupa Piagam Penghargaan Kapabilitas Aparatur Pengawas Intern Pemerintah (APIP) kategori Level 2 Penuh dari Badan Pengawas Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Perwakilan Provinsi Riau.

Piagam Penghargaan ini diserahkan langsung oleh Plt Gubernur Riau H Wan Thamrin Hasyim kepada Wabup Meranti H. Said Hasyim usai bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup) Bendera bersempena hari ulang tahun ke-35 BPKP Perwakilan Provinsi Riau tahun 2018.

Dalam ucapan H Wan Thamrin Hasyim, beliau pernah pernah menjadi pegawai Samsat di Kepulauan Riau (Kepri), dan 2001 pernah menjadi Bupati Rohil.

"Oleh karena itu, saya sangat berharap  provinsi riau bisa kembali mensukseskan program BPKP Perwakilan Provinsi Riau dan saling bersinergi agar apa yang di capai dapat maksimal hasilnya" ucapnya.

Dalam penghargaan ini juga diberikan kepada Inspektorat Kabupaten Kepulauan Meranti oleh Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Perwakilan Provinsi Riau, karena Inspektorat Kabupaten Kepulauan Meranti  dinilai telah mampu dan mencapai Kapabiltas Aparatur Pengawas Intern Pemerintah (APIP) untuk level 2 Penuh.

Dikatakan Kepala Perwakilan BPKP Provinsi Riau Dikdik Sadikin bahwa Penghargaan Leveling diberikan sebagai bukti Kinerja Inspektorat Provinsi, Kabupaten/Kota yang ada di Wilayah Provinsi Riau.

Plt Gubernur Riau H Wan Thamrin Hasyim memuji dan memberikan apresiasi  kepada beberapa Pemerintah Kabupaten / Kota se Riau  yang dapat meningkatkan dari hasil tersebut dan menyampaikan juga rasa bangganya dengan capaian yang diraih oleh Pemerintah Kabupaten/ Kota yang telah berhasil menjalankan APIP di level 2  tersebut.

"Semoga dengan adanya penghargaan beruntun setiap tahunnya, bisa mendorong semangat dan profesional itas  bagi para ASN di Kabupaten / Kota dalam meningkatkan kinerja aparatur sekaligus optimalisasi anggaran, tertib administrasi dalam rangka pembangunan kesejahteraan masyarakat di Kabupaten/ Kota yang mendapat penghargaan tersebut," ujarnya.

Wabup Meranti H. Said Hasyim usai menerima piagam penghargaan kapabilitas APIP kategori level 2 penuh yang diserah oleh Plt Gubernur Riau tersebut, menyampaikan rasa syukurnya yang teramat besar kepada Allah SWT atas nikmat dan sekaligus peningkatan bagi Kabupaten Kepulauan Meranti, dimana beberapa minggu kemarin Bupati Meranti Drs H Irwan MSi menerima penghargaan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) yang ke 6 kalinya dan hari ini saya hadir  menerima penghargaan Kapabilitas APIP kategori level 2 penuh dari Institusi Keuangan Negara.

"Oleh sebab itu, kedepannya prestasi ini dapat dipertahankan dan di tingkatkan lagi. Semua ini didapat berkat kerja keras semua pihak, khususnya para ASN, Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemkab Kepulauan Meranti yang telah berhasil membawa peningkatan dan berbagai penghargaan," imbuh Said.

Wabup H. Said Hasyim kedepannya berharap bahwa semua capaian ini menjadi bukti bahwa ASN di lingkungan Pemkab Meranti memiliki kemampuan yang berkualitas, kerja keras dan profesional.

 "Untuk itu, kedepan kita berharap kondisi ini dapat dipertahankan dan ditingkatkan lagi," pungkas Wabup.

Sekedar informasi, ada 6 Kabupaten/ Kota yang dapat penghargaan APIP Level 2 Penuh yakni Kabupaten Kepulauan Meranti, Kabupaten Bengkalis, Kabupaten Rohil, Kabupaten Kuansing, Kabupaten Indragiri Hilir dan Kota Pekanbaru.(humas)


Berita Lainnya :
  • Disnaker Pekanbaru tak Ada Terima Aduan THR
  • PUPR Pekanbaru Mulai Perbaikan Jalan Taman Karya
  • Pj Wako Pekanbaru Ingatkan Warga Jangan Percaya Hoaks
  • Pj Wako Pekanbaru Beri Peringatan Agar Jangan Ada Pungli Dalam PPDB
  • Pemko Pekanbaru Targetkan Juara Umum di MTQ ke XLII Provinsi Riau
  • FPII Setwil Riau Adakan Acara Buka Bersama Dengan Anak Panti Asuhan
  • Bupati Kampar Terima Audiensi Panitia Sidang Sinode BNKP ke-61
  • Pj Gubri Intruksikan Tambal Semua Lubang Jalan Sebelum Puncak Arus Mudik Lebaran
  • Bupati Rezita Safari Ramadan di Desa Pasir Ringgit
  •  
    Komentar Anda :
       


    Galeri   + Index Galeri
    Memperingati Hari Jadi Rohul ke - 18, DPRD Gelar Rapat Paripurna Istimewa

    Home | Daerah | Nasional | Hukum | Politik | Olahraga | Entertainment | Foto | Galeri | Advertorial | Lintas Nusantara | Kepulauan Nias
    Pekanbaru | Siak | Pelalawan | Inhu | Bengkalis | Inhil | Kuansing | Rohil | Rohul | Meranti | Dumai | Kampar
    Profil | Redaksi | Index
    Pedoman Berita Siber

    Copyright © 2009-2016 bidikonline.com
    Membela Kepentingan Rakyat Demi Keadilan