Bupati Inhil Drs HM Wardan MP mengunjungi dan menyerahkan bantuan kepada para korban kebakaran di Sungai Guntung Kecamatan Kateman, Sela...[read more] "> Bupati Inhil Drs HM Wardan MP mengunjungi dan menyerahkan bantuan kepada para korban kebakaran di Sungai Guntung Kecamatan Kateman, Sela" />
Jum'at, 26 April 2024
Follow Us:
11:05 WIB - Disnaker Pekanbaru tak Ada Terima Aduan THR | 11:05 WIB - PUPR Pekanbaru Mulai Perbaikan Jalan Taman Karya | 11:05 WIB - Pj Wako Pekanbaru Ingatkan Warga Jangan Percaya Hoaks | 11:05 WIB - Pj Wako Pekanbaru Beri Peringatan Agar Jangan Ada Pungli Dalam PPDB | 11:05 WIB - Pemko Pekanbaru Targetkan Juara Umum di MTQ ke XLII Provinsi Riau | 11:05 WIB - FPII Setwil Riau Adakan Acara Buka Bersama Dengan Anak Panti Asuhan
/ Indragiri Hilir / Bupati Inhil Serahkan Bantuan Kepada Korban Kebakaran di Sungai Guntung /
Bupati Inhil Serahkan Bantuan Kepada Korban Kebakaran di Sungai Guntung
Rabu, 20 Februari 2019 - 22:36:57 WIB

TERKAIT:
   
 
 INHIL (Bidikonline.com)  - Bupati Inhil Drs HM Wardan MP mengunjungi dan menyerahkan bantuan kepada para korban kebakaran di Sungai Guntung Kecamatan Kateman, Selasa (19/2) siang.

Kebakaran yang terjadi pada Minggu (17/2) lalu menyebabkan 11 unit rumah rusak berat dan 2 unit rusak ringan.

Setibanya di lokasi kebakaran Bupati langsung menyerahkan bantuan dari Pemerintah Daerah Kabupaten Indragiri Hilir kepada para korban kebakaran berupa pakaian, selimut, bahan makanan, obat-obatan serta kebutuhan harian lainya. Di kesempatan yang sama Badan Amal Zakat Nasional (Baznas) Inhil juga menyalurkan santunan kepada para korban berupa uang tunai yang diserahkan langsung oleh Bupati Wardan.

Bantuan dari Baznas INHIL berupa uang santunan sebesar 26 juta rupiah untuk 13 KK, bantuan dari Dinas Sosial dan BPBD Inhil berupa matras, selimut, tenda gulung, paket makanan, minyak goreng, dan pakaian seragam sekolah, serta  perlengkapan dapur lainnya.

Bupati Inhil HM Wardan turut prihatin dan berbela sungkawa atas musibah yang menimpa warga  Sungai Guntung tersebut, Dirinya meminta kepada warga yang terkena musibah agar dapat bersabar dalam menghadapi cobaan, serta dapat mengambil hikmah dari kejadian musibah kebakaran.

"Kepada seluruh masyarakat agar tetap selalu waspada sehingga musibah yang serupa tidak terulang kembali, apalagi pada saat kondisi cuaca panas saat ini," himbaunya.

Turut mendampingi Bupati dalam kesempatan itu Ketua komisi I DPRD Inhil HM Yusuf Said, Kepala Dinas Sosial Syafruddin, Kepala Badan Kesbangpol Aslimudin, Camat Kateman, Ketua Baznas Inhil, serta staf dari BPBD Inhil.


Berita Lainnya :
  • Disnaker Pekanbaru tak Ada Terima Aduan THR
  • PUPR Pekanbaru Mulai Perbaikan Jalan Taman Karya
  • Pj Wako Pekanbaru Ingatkan Warga Jangan Percaya Hoaks
  • Pj Wako Pekanbaru Beri Peringatan Agar Jangan Ada Pungli Dalam PPDB
  • Pemko Pekanbaru Targetkan Juara Umum di MTQ ke XLII Provinsi Riau
  • FPII Setwil Riau Adakan Acara Buka Bersama Dengan Anak Panti Asuhan
  • Bupati Kampar Terima Audiensi Panitia Sidang Sinode BNKP ke-61
  • Pj Gubri Intruksikan Tambal Semua Lubang Jalan Sebelum Puncak Arus Mudik Lebaran
  • Bupati Rezita Safari Ramadan di Desa Pasir Ringgit
  •  
    Komentar Anda :
       


    Galeri   + Index Galeri
    Memperingati Hari Jadi Rohul ke - 18, DPRD Gelar Rapat Paripurna Istimewa

    Home | Daerah | Nasional | Hukum | Politik | Olahraga | Entertainment | Foto | Galeri | Advertorial | Lintas Nusantara | Kepulauan Nias
    Pekanbaru | Siak | Pelalawan | Inhu | Bengkalis | Inhil | Kuansing | Rohil | Rohul | Meranti | Dumai | Kampar
    Profil | Redaksi | Index
    Pedoman Berita Siber

    Copyright © 2009-2016 bidikonline.com
    Membela Kepentingan Rakyat Demi Keadilan