Hari pertama mulai masuk kerja, Wakil Gubernur (Wagub) Riau Edy Natar Nasution didampingi Asisten I Setdaprov Riau, Ahmad Syah Harrofie ...[read more] "> Hari pertama mulai masuk kerja, Wakil Gubernur (Wagub) Riau Edy Natar Nasution didampingi Asisten I Setdaprov Riau, Ahmad Syah Harrofie " />
Jum'at, 29 Maret 2024
Follow Us:
11:01 WIB - Pj Gubri Intruksikan Tambal Semua Lubang Jalan Sebelum Puncak Arus Mudik Lebaran | 11:01 WIB - Bupati Rezita Safari Ramadan di Desa Pasir Ringgit | 11:01 WIB - Pj Gubernur Riau Resmikan Masjid At-Taqwa Muhammadiyah Tuah Madani | 11:01 WIB - Hari Terakhir, Ini Jadwal dan Cara Penukaran Uang Baru di BI Riau | 11:01 WIB - Murah Meriah, Harga Cabai Merah di Pasar Kodim Pekanbaru Cuma Rp35 Ribu/Kg | 11:01 WIB - Agung Nugroho Anggarkan Rp 1,5 Miliar Untuk Sirkuit Balap di Pekanbaru
/ Pekanbaru / Wagub Lakukan Sidak di Hari Pertama Masuk Kerja, ASN Ini Kena Tegur /
Wagub Lakukan Sidak di Hari Pertama Masuk Kerja, ASN Ini Kena Tegur
Jumat, 22 Februari 2019 - 17:41:48 WIB

TERKAIT:
   
 

PEKANBARU (Bidikonline.com) - Hari pertama mulai masuk kerja, Wakil Gubernur (Wagub) Riau Edy Natar Nasution didampingi Asisten I Setdaprov Riau, Ahmad Syah Harrofie langsung melakukan inspeksi mendadak dengan meninjau ruang Sekretariat Kantor Gubernur Riau, Jumat (22/2/2019).

Pertama Wagub Riau melihat kondisi ruangan Gubernur Riau, Sekdaprov Riau dan semua ruang Asisten I, II dan III Setdaprov Riau.

Kemudian tinjauan dilanjutkan ke kantor Biro Kesra Setdaprov Riau. Disana Wagub mendapati pegawai yang tidak mengenakan pakaian Melayu. Padahal sesuai ketentuan hari Jumat pegawai diwajibkan menggunakan pakaian Melayu.

"Mengapa tak pakai baju Melayu, ketentuan kan harus pakai baju Melayu. Tak boleh seperti itu. Kalau memang aturan seperti itu kita ikuti. Harus ada kebersamaan," tegur Wagub Riau saat sidak, seperti dikutip dari Cakaplah.com.

"Siap salah pak," sahut salah satu pegawai Biro Kesra Setdaprov Riau itu kepada Wagub Riau dengan gugup.

Karena itu, Wagub Riau sangat menyayangkan perilaku pegawai yang tidak mengindahkan aturan yang diterapkan Pemprov Riau.

"Orang di luar sana banyak yang ingin menjadi pegawai. Percaya tidak? Awak (dia) pegawai suruh pakaian Melayu tak mau, kan susah. Jadi terbalik-balik dunia ini," cetusnya.

Menurutnya hal-hal seperti dilihatnya masih bisa dilakukan penertiban, kalau semua pegawai memiliki niat yang sama.

"Tak ada yang susah sebenarnya, saya katakan saya tidak akan melakukan sesuatu pembaharuan. Saya hanya ingin mengikuti gendang aturan yang sudah ada di sini, kemudian gendang itu kita ikuti," tukasnya. (hrc)




Berita Lainnya :
  • Pj Gubri Intruksikan Tambal Semua Lubang Jalan Sebelum Puncak Arus Mudik Lebaran
  • Bupati Rezita Safari Ramadan di Desa Pasir Ringgit
  • Pj Gubernur Riau Resmikan Masjid At-Taqwa Muhammadiyah Tuah Madani
  • Hari Terakhir, Ini Jadwal dan Cara Penukaran Uang Baru di BI Riau
  • Murah Meriah, Harga Cabai Merah di Pasar Kodim Pekanbaru Cuma Rp35 Ribu/Kg
  • Agung Nugroho Anggarkan Rp 1,5 Miliar Untuk Sirkuit Balap di Pekanbaru
  • DPRD Rohul Gelar Paripurna Penyampaian LKPJ Bupati Rohul Tahun 2023
  • Bupati Bengkalis Resmikan Kelas Jauh SMPN 7 dan SDN 20 Talang Muandau
  • Bupati Rohil Serahkan Bantuan Operasional untuk 5 Masjid
  •  
    Komentar Anda :
       


    Galeri   + Index Galeri
    Memperingati Hari Jadi Rohul ke - 18, DPRD Gelar Rapat Paripurna Istimewa

    Home | Daerah | Nasional | Hukum | Politik | Olahraga | Entertainment | Foto | Galeri | Advertorial | Lintas Nusantara | Kepulauan Nias
    Pekanbaru | Siak | Pelalawan | Inhu | Bengkalis | Inhil | Kuansing | Rohil | Rohul | Meranti | Dumai | Kampar
    Profil | Redaksi | Index
    Pedoman Berita Siber

    Copyright © 2009-2016 bidikonline.com
    Membela Kepentingan Rakyat Demi Keadilan