Dalam rangka Jumat Bersih, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau menggelar Gotong Royong di 39 titik di Kota Pekanbaru, Riau, Jumat (5/4/20...[read more] "> Dalam rangka Jumat Bersih, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau menggelar Gotong Royong di 39 titik di Kota Pekanbaru, Riau, Jumat (5/4/20" />
Jum'at, 26 April 2024
Follow Us:
11:05 WIB - Disnaker Pekanbaru tak Ada Terima Aduan THR | 11:05 WIB - PUPR Pekanbaru Mulai Perbaikan Jalan Taman Karya | 11:05 WIB - Pj Wako Pekanbaru Ingatkan Warga Jangan Percaya Hoaks | 11:05 WIB - Pj Wako Pekanbaru Beri Peringatan Agar Jangan Ada Pungli Dalam PPDB | 11:05 WIB - Pemko Pekanbaru Targetkan Juara Umum di MTQ ke XLII Provinsi Riau | 11:05 WIB - FPII Setwil Riau Adakan Acara Buka Bersama Dengan Anak Panti Asuhan
/ Riau / Gubri Syamsuar: Kebersihan Bagian dari Iman /
Pekanbaru Wajah Provinsi Riau,
Gubri Syamsuar: Kebersihan Bagian dari Iman
Jumat, 05 April 2019 - 22:55:12 WIB

TERKAIT:
   
 

PEKANBARU (Bidikonline.com) - Dalam rangka Jumat Bersih, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau menggelar Gotong Royong di 39 titik di Kota Pekanbaru, Riau, Jumat (5/4/2019) pagi. Seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemprov Riau dikerahkan untuk membersihkan sampah yang berserakkan.

Pantauan GoRiau.com, Gubernur Riau Syamsuar ikut turun membersihkan drainase yang ada disekitar RSUD Arifin Ahmad Jalan Hangtuah. Meskipun drainase yang dibersihkan mengeluarkan bau yang tidak sedap, Syamsuar tetap ikut membersihkan bersama ASN lainnya.

Tidak hanya menggunakan pacul untuk membersihkan drainase yang penuh sampah plastik dan sisa makanan, Syamsuar menggunakan tangan tanpa dibungkus sarung tangan mengambil sampah yang berserakan di dalam drainase dan di atas drainase.

Sementara itu, Wakil Gubernur Riau Edy Nasution pun ikut menyapu sampah yang berserakan disepanjang Jalan Mohammad Dahlan. Banyaknya sampah yang berserakan membuat wajah Kota Pekanbaru terlihat kotor.

Syamsuar berharap Kota Pekanbaru bisa bersih dari sampah-sampah yang berserakkan. Apalagi sudah bertahun-tahun, Kota Pekanbaru tidak mendapatkan Piala Adipura. Hal ini membuat dirinya merasa prihatin melihat wajah ibukota Provinsi Riau yang kotor.

"Dengan adanya kegiatan gotong royong bersama ini memberikan semangat kepada Pemerintah Kota Pekanbaru untuk giat dalam membersihkan kota ini. Apalagi, kebersihan bagian dari iman," ungkap Syamsuar kepada GoRiau.com.

Lokasi yang menjadi titik gotong royong, yaitu area Masjid An-Nur, Lembaga Adat Melayu Riau, Dharma Wanita, GOR Tribuana, Taman Makam Pahlawan, Jalan Sultan Syarif Kasim, Mohammad Dahlan, Pattimura, Diponegoro, Hangtuah dan Mustika. ***


Berita Lainnya :
  • Disnaker Pekanbaru tak Ada Terima Aduan THR
  • PUPR Pekanbaru Mulai Perbaikan Jalan Taman Karya
  • Pj Wako Pekanbaru Ingatkan Warga Jangan Percaya Hoaks
  • Pj Wako Pekanbaru Beri Peringatan Agar Jangan Ada Pungli Dalam PPDB
  • Pemko Pekanbaru Targetkan Juara Umum di MTQ ke XLII Provinsi Riau
  • FPII Setwil Riau Adakan Acara Buka Bersama Dengan Anak Panti Asuhan
  • Bupati Kampar Terima Audiensi Panitia Sidang Sinode BNKP ke-61
  • Pj Gubri Intruksikan Tambal Semua Lubang Jalan Sebelum Puncak Arus Mudik Lebaran
  • Bupati Rezita Safari Ramadan di Desa Pasir Ringgit
  •  
    Komentar Anda :
       


    Galeri   + Index Galeri
    Memperingati Hari Jadi Rohul ke - 18, DPRD Gelar Rapat Paripurna Istimewa

    Home | Daerah | Nasional | Hukum | Politik | Olahraga | Entertainment | Foto | Galeri | Advertorial | Lintas Nusantara | Kepulauan Nias
    Pekanbaru | Siak | Pelalawan | Inhu | Bengkalis | Inhil | Kuansing | Rohil | Rohul | Meranti | Dumai | Kampar
    Profil | Redaksi | Index
    Pedoman Berita Siber

    Copyright © 2009-2016 bidikonline.com
    Membela Kepentingan Rakyat Demi Keadilan