Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Pekanbaru bakal mengumumkan hasil Ujian Nasional (UN) tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP) pada 29 Mei ...[read more] "> Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Pekanbaru bakal mengumumkan hasil Ujian Nasional (UN) tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP) pada 29 Mei " />
Jum'at, 26 April 2024
Follow Us:
11:05 WIB - Disnaker Pekanbaru tak Ada Terima Aduan THR | 11:05 WIB - PUPR Pekanbaru Mulai Perbaikan Jalan Taman Karya | 11:05 WIB - Pj Wako Pekanbaru Ingatkan Warga Jangan Percaya Hoaks | 11:05 WIB - Pj Wako Pekanbaru Beri Peringatan Agar Jangan Ada Pungli Dalam PPDB | 11:05 WIB - Pemko Pekanbaru Targetkan Juara Umum di MTQ ke XLII Provinsi Riau | 11:05 WIB - FPII Setwil Riau Adakan Acara Buka Bersama Dengan Anak Panti Asuhan
/ Pekanbaru / Disdik Pekanbaru: Hasil UN SMP Diumumkan pada 29 Mei /
Disdik Pekanbaru: Hasil UN SMP Diumumkan pada 29 Mei
Rabu, 22 Mei 2019 - 21:40:27 WIB

TERKAIT:
   
 

PEKANBARU (Bidikonline.com) - Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Pekanbaru bakal mengumumkan hasil Ujian Nasional (UN) tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP) pada 29 Mei mendatang. Untuk itu, seluruh pelajar diimbau untuk tidak melakukan konvoi dan coret-coret baju.

“Imbauan dari Dinas Pendidikan sudah jelas dan tegas, bahwa saat pengumuman UN nanti seluruh siswa dilarang menggelar konvoi dan coret-coret baju sekolah,” kata Kepala Dinas Pendidikan Kota Pekanbaru, Abdul Jamal, Rabu (22/5/2019).

Jamal menyebutkan, sama halnya tahun lalu, pengumuman UN tahun ini akan digelar sore hari untuk meminimalisir terjadinya aksi-aksi yang tidak diinginkan.

“Meskipun kita sudah melakukan imbauan, kita siasati pengumuman UN akan kami gelar sore hari. Jadi siswa tidak lagi melakukan konvoi dan coret baju,” imbuhnya.

Masih kata Jamal, untuk mengantisipasi aksi coret-coret baju saat pengumuman kelulusan, pihaknya menyarankan agar seluruh sekolah mewajibkan para siswa menggunakan baju Melayu saat pengumuman UN.

“Jadi potensi untuk coret baju sekolah yang identik dengan putih biru tak ada lagi, jika para siswa diwajibkan menggunakan baju Melayu,” imbuhnya.

Jamal menyebutkan, untuk teknis pengumuman kelulusan para siswa, Disdik Pekanbaru menyerahkan sepenuhnya ke masing-masing sekolah baik melalui website ataupun mading sekolah.

“Tapi kita sarankan nanti pas pengumuman itu orangtuanya juga diundang, jadi biar yang melihat pengumuman kelulusan itu orang tua siswa,” pungkasnya.(ckp)


Berita Lainnya :
  • Disnaker Pekanbaru tak Ada Terima Aduan THR
  • PUPR Pekanbaru Mulai Perbaikan Jalan Taman Karya
  • Pj Wako Pekanbaru Ingatkan Warga Jangan Percaya Hoaks
  • Pj Wako Pekanbaru Beri Peringatan Agar Jangan Ada Pungli Dalam PPDB
  • Pemko Pekanbaru Targetkan Juara Umum di MTQ ke XLII Provinsi Riau
  • FPII Setwil Riau Adakan Acara Buka Bersama Dengan Anak Panti Asuhan
  • Bupati Kampar Terima Audiensi Panitia Sidang Sinode BNKP ke-61
  • Pj Gubri Intruksikan Tambal Semua Lubang Jalan Sebelum Puncak Arus Mudik Lebaran
  • Bupati Rezita Safari Ramadan di Desa Pasir Ringgit
  •  
    Komentar Anda :
       


    Galeri   + Index Galeri
    Memperingati Hari Jadi Rohul ke - 18, DPRD Gelar Rapat Paripurna Istimewa

    Home | Daerah | Nasional | Hukum | Politik | Olahraga | Entertainment | Foto | Galeri | Advertorial | Lintas Nusantara | Kepulauan Nias
    Pekanbaru | Siak | Pelalawan | Inhu | Bengkalis | Inhil | Kuansing | Rohil | Rohul | Meranti | Dumai | Kampar
    Profil | Redaksi | Index
    Pedoman Berita Siber

    Copyright © 2009-2016 bidikonline.com
    Membela Kepentingan Rakyat Demi Keadilan