Seminggu pasca banjir yang melanda Desa Kasang Mungkal, Kecamatan Bonai Darussalam, Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), menyebabkan 140 rumah w...[read more] "> Seminggu pasca banjir yang melanda Desa Kasang Mungkal, Kecamatan Bonai Darussalam, Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), menyebabkan 140 rumah w" />
Jum'at, 29 Maret 2024
Follow Us:
11:01 WIB - Pj Gubri Intruksikan Tambal Semua Lubang Jalan Sebelum Puncak Arus Mudik Lebaran | 11:01 WIB - Bupati Rezita Safari Ramadan di Desa Pasir Ringgit | 11:01 WIB - Pj Gubernur Riau Resmikan Masjid At-Taqwa Muhammadiyah Tuah Madani | 11:01 WIB - Hari Terakhir, Ini Jadwal dan Cara Penukaran Uang Baru di BI Riau | 11:01 WIB - Murah Meriah, Harga Cabai Merah di Pasar Kodim Pekanbaru Cuma Rp35 Ribu/Kg | 11:01 WIB - Agung Nugroho Anggarkan Rp 1,5 Miliar Untuk Sirkuit Balap di Pekanbaru
/ Rokan Hulu / Bupati Rohul Salurkan Bantuan Untuk Korban Banjir di Desa Kasang Mungkal /
Bupati Rohul Salurkan Bantuan Untuk Korban Banjir di Desa Kasang Mungkal
Kamis, 05 Desember 2019 - 18:07:28 WIB

TERKAIT:
   
 

ROKAN HULU (Bidikonline.com)  - Seminggu pasca banjir yang melanda Desa Kasang Mungkal, Kecamatan Bonai Darussalam, Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), menyebabkan 140 rumah warga terendam banjir, sebagai bentuk kepedulian dan responsif Pemkab Rohul dalam membantu korban banjir di Desa Kasang Mungkal,

Sabtu (30/11/2019) siang, Bupati Rohul H. Sukiman dan Ketua PMI Rohul Hj Peni Herawati menyalurkan ratusan paket sembako ke warga yang terdampak.

Selain bantuan dari Pemkab Rohul, Tim Garuda Indonesia juga ikut berpartisipasi untuk membantu korban banjir di Desa Kasang Mungkal. Pantauan dilokasi,selain penyerahan bantuan Bupati Rohul dan Ketua PMI Rohul juga menyempatkan meninjau beberapa rumah warga Kasang Mungkal yang terendam banjir beberapa waktu lalu.

Dalam tinjauannya Bupati Rokan Hulu H. Sukiman berpesan kepada warga agar tetap bersabar dalam menghadapi musibah banjir ini.mengingat,saat ini potensi curah hujan cukup tinggi dengan durasi cukup lama yang bisa mengakibatkan terjadinya banjir susulan.

Kemudian dengan telah di salurkannya bantuan dari pemkab Rohul ini. Bupati berharap dapat meringankan beban warga,apalagi dalam seminggu ini warga belum bisa melakukan aktivitas dengan maksimal.

“Melalui bantuan yang kita berikan kepada warga Kasang Mungkal yang menjadi korban banjir ini bisa terbantu, kami juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh donatur, seperti Tim Garuda Indonesia, PMI Rohul, Dinas Sosial dan BPBD Rohul yang telah memberikan bantuan berupa barang kebutuhan sehari-hari untuk korban banjir,” kata Sukiman.

Sementara itu, Kepala Desa Kasang Mungkal Rafliyanto juga mengucapkan apresiasi dan terima kasihnya kepada Bupati Rohul yang telah menyempatkan mengunjungi dan memberikan bantuan kepada 140 KK warganya yang terdampak banjir.

“Saya atas nama Pemerintah Desa Kasang Mungkal dan masyarakat mengucapkan syukur dan terima kasih kepada Bupati dan rombongan yang telah merespon cepat untuk membantu warga yang terdampak banjir, diperkirakan seminggu lebih warga tidak bisa beraktivitas, dengan adanya bantuan ini warga pasti terbantu,” ujarnya

Diakui Rafliyanto, warga Kasang Mungkal juga senang sekali dengan adanya bantuan yang diberikan oleh Bupati, karena bantuan sembako tersebut dapat memenuhi kebutuhan sehari-hari warganya.

“Warga ya merasa senang sekali yang pertama sudah dibantu, yang kedua kami dikunjungi, intinya kami dari masyarakat atau pemerintah Desa bersyukur sekali Pak Bupati telah mengunjungi dan memberikan kami berupa bantuan.

Dalam kegiatan itu hal senada juga diungkapkan Fitriyani, Ibu Rumah tangga juga mengaku senang atas kunjungan dan bantuan yang diberikan oleh Bupati Rohul, bantuan yang diberikan oleh Pemkab Rohul itu, diakui Fitriyani dapat membantu para ibu-ibu untuk memenuhi kebutuhan untuk keperluan rumah tangga.

“Pokoknya menyenangkan bagi kami seluruh masyarakat Kasang Mungal atas bantuan yang diberikan, seperti beras, sembako, kebutuhan ibu hamil, balita yang lengkap gitulah, kami ucapkan terima kasih banyak sama Pak Bupati,” kata Fitri.

Kegiatan ini juga dihadiri sejumlah Kepala OPD, seperti Kadis Kominfo Rohul Drs Yusmar M.Si, Kadissos P3A Rohul Hj.Sri Mulyati S.Sos, Sekretaris BPBD Rohul Afrizal SP, Sekcam Bonai Darussalam Setyono. (rls)


Berita Lainnya :
  • Pj Gubri Intruksikan Tambal Semua Lubang Jalan Sebelum Puncak Arus Mudik Lebaran
  • Bupati Rezita Safari Ramadan di Desa Pasir Ringgit
  • Pj Gubernur Riau Resmikan Masjid At-Taqwa Muhammadiyah Tuah Madani
  • Hari Terakhir, Ini Jadwal dan Cara Penukaran Uang Baru di BI Riau
  • Murah Meriah, Harga Cabai Merah di Pasar Kodim Pekanbaru Cuma Rp35 Ribu/Kg
  • Agung Nugroho Anggarkan Rp 1,5 Miliar Untuk Sirkuit Balap di Pekanbaru
  • DPRD Rohul Gelar Paripurna Penyampaian LKPJ Bupati Rohul Tahun 2023
  • Bupati Bengkalis Resmikan Kelas Jauh SMPN 7 dan SDN 20 Talang Muandau
  • Bupati Rohil Serahkan Bantuan Operasional untuk 5 Masjid
  •  
    Komentar Anda :
       


    Galeri   + Index Galeri
    Memperingati Hari Jadi Rohul ke - 18, DPRD Gelar Rapat Paripurna Istimewa

    Home | Daerah | Nasional | Hukum | Politik | Olahraga | Entertainment | Foto | Galeri | Advertorial | Lintas Nusantara | Kepulauan Nias
    Pekanbaru | Siak | Pelalawan | Inhu | Bengkalis | Inhil | Kuansing | Rohil | Rohul | Meranti | Dumai | Kampar
    Profil | Redaksi | Index
    Pedoman Berita Siber

    Copyright © 2009-2016 bidikonline.com
    Membela Kepentingan Rakyat Demi Keadilan