Qatar sudah dipastikan tersingkir dari Piala Dunia 2022. Kegagalan itu meninggalkan sebuah catatan negatif untuk Qatar selaku tuan rumah...[read more] "> Qatar sudah dipastikan tersingkir dari Piala Dunia 2022. Kegagalan itu meninggalkan sebuah catatan negatif untuk Qatar selaku tuan rumah" />
Rabu, 08 Mei 2024
Follow Us:
11:05 WIB - Sekdako Buka Pekanbaru Investment Forum Komwil I Apeksi | 11:05 WIB - Sekdako Pekanbaru Ingin Guru Penggerak Tingkatkan Keahlian Ajar Peserta Didik | 11:05 WIB - Pemprov Riau Tunggu Arahan Pusat Buka Seleksi PPPK dan CPNS 2024 | 11:05 WIB - DPRD Segera Panggil Disdik Bahas Keluhan Biaya Perpisahan dan PPDB Pekanbaru | 11:05 WIB - Pemkab Siak Kembali Buka Program Beasiswa BeTUNAS | 11:05 WIB - Pj Wako Pekanbaru Ajak Anak Muda Ciptakan Suasana Pilwako Damai
/ Olahraga / Rekor Buruk Tuan Rumah, Qatar Out dari Piala Dunia 2022 /
Rekor Buruk Tuan Rumah, Qatar Out dari Piala Dunia 2022
Sabtu, 26 November 2022 - 16:26:34 WIB

TERKAIT:
   
 

DOHA ( bidikonline) – Qatar sudah dipastikan tersingkir dari Piala Dunia 2022. Kegagalan itu meninggalkan sebuah catatan negatif untuk Qatar selaku tuan rumah. Qatar sama sekali belum meraih poin di Piala Dunia 2022. Mereka menjadi juru kunci Grup A dengan nol poin.

Qatar selalu kalah dalam dua pertandingan yang sudah dimainkan. Usai ditekuk Ekuador 0-2 di laga pembuka, Qatar takluk 1-3 dari Senegal di pertandingan kedua, Jumat (25/11/2022).

Qatar dipastikan tersingkir usai Belanda bermain imbang 1-1 dengan Ekuador. Dengan hasil tersebut, Belanda dan Ekuador sama-sama mengumpulkan empat poin.

Sebuah rekor buruk pun ditorehkan Qatar. Mereka menjadi tuan rumah pertama dalam sejarah Piala Dunia yang tersingkir setelah dua pertandingan.

Menurut catatan yang dilansir ESPN, Afrika Selatan menjadi negara tuan rumah lainnya yang tersingkir di fase grup saat mereka menggelar Piala Dunia 2010. Namun, kala itu Afrika Selatan masih bertahan hingga laga ketiga dan tersingkir dengan mencatat satu kemenangan dan satu hasil imbang.

Upaya Qatar untuk menutup kiprahnya di Piala Dunia 2022 dengan kemenangan akan mendapat ujian berat. Mereka akan menghadapi Belanda di laga terakhir, Selasa (29/11/2022) malam WIB.***


Berita Lainnya :
  • Sekdako Buka Pekanbaru Investment Forum Komwil I Apeksi
  • Sekdako Pekanbaru Ingin Guru Penggerak Tingkatkan Keahlian Ajar Peserta Didik
  • Pemprov Riau Tunggu Arahan Pusat Buka Seleksi PPPK dan CPNS 2024
  • DPRD Segera Panggil Disdik Bahas Keluhan Biaya Perpisahan dan PPDB Pekanbaru
  • Pemkab Siak Kembali Buka Program Beasiswa BeTUNAS
  • Pj Wako Pekanbaru Ajak Anak Muda Ciptakan Suasana Pilwako Damai
  • Alfedri-Husni Optimis Kembali Didukung NasDem di Pilkada Siak 2024
  • Warga Kampar Temukan Menantu Tewas Gantung Diri di Kamar
  • Disnaker Pekanbaru tak Ada Terima Aduan THR
  •  
    Komentar Anda :
       


    Galeri   + Index Galeri
    Memperingati Hari Jadi Rohul ke - 18, DPRD Gelar Rapat Paripurna Istimewa

    Home | Daerah | Nasional | Hukum | Politik | Olahraga | Entertainment | Foto | Galeri | Advertorial | Lintas Nusantara | Kepulauan Nias
    Pekanbaru | Siak | Pelalawan | Inhu | Bengkalis | Inhil | Kuansing | Rohil | Rohul | Meranti | Dumai | Kampar
    Profil | Redaksi | Index
    Pedoman Berita Siber

    Copyright © 2009-2016 bidikonline.com
    Membela Kepentingan Rakyat Demi Keadilan