Kontingen Pencak Silat Pelalawan berhasil meraih satu medali emas, empat medali perak, dan satu medali perunggu pada Kejurprov Pencak Sil...[read more] "> Kontingen Pencak Silat Pelalawan berhasil meraih satu medali emas, empat medali perak, dan satu medali perunggu pada Kejurprov Pencak Sil" />
Jum'at, 02 Juni 2023
Follow Us:
14:54 WIB - Harga Ayam Potong Rp32.000 Per Kilogram | 14:54 WIB - Gubernur Syamsuar: Seluruh Elemen Berkewajiban Untuk Mensukseskan Pemilu 2024 | 14:54 WIB - Prakiraan Cuaca di Riau 2 Juni 2023, BMKG Keluarkan Peringatan Dini | 14:54 WIB - Kenakan Baju Melayu, Ini Pesan Jokowi Dalam Peringatan Hari Lahir Pancasila 2023 | 14:54 WIB - Hanya ASN yang Dinonaktifkan, Netizen: Bupati Zalim Banget | 14:54 WIB - Pancasila Bukan Hanya untuk Dibaca, Tapi Diaplikasikan Dalam Kehidupan
/ Pelalawan / Raih Medali Emas di Kejurprov, Satu Pesilat IPSI Pelalawan Ikut ke Pra PON Solo /
Raih Medali Emas di Kejurprov, Satu Pesilat IPSI Pelalawan Ikut ke Pra PON Solo
Senin, 15 Mei 2023 - 13:36:38 WIB

TERKAIT:
   
 
PELALAWAN (bidikonline) - Kontingen Pencak Silat Pelalawan berhasil meraih satu medali emas, empat medali perak, dan satu medali perunggu pada Kejurprov Pencak Silat tingkat Dewasa Riau 2023.

Pelatih Kepala Pengcab IPSI Pelalawan, Irfan Fuadi menyampaikan, kegiatan Kejurprov IPSI Riau ini diikuti 12 kabupaten/kota se-Riau yang digelar untuk penentuan tim Pencak Silat Riau di ajang Kejurnas dan Pra PON di Oktober 2023 mendatang.

"Alhamdulillah, kita tetap bersyukur atlet kita bisa menyaingi senior-senior di usia 17-35 tahun. Atlet yang kita ikutkan, atlet peraih medali di Porprov Kuansing tahun lalu," kata Irfan, Senin (15/5/2023).

Dia mengatakan, atlet yang meraih medali emas pada Kejurprov ini, otomatis masuk tim Silat Riau untuk Kejurnas dan Pra PON nantinya yang akan digelar di Kota Solo.

"Sedangkan peraih medali lainnya akan menjadi pilihan berikutnya, jika peraih medali emas pada kegiatan ini tidak bisa mengikuti ajang Kejurnas atau Pra PON," ujar Irfan.

Dikesempatan yang sama, Ketua IPSI Pelalawan, Rinaldi Marsa menyampaikan rasa terimakasihnya atas dukungan dari KONI Pelalawan yang memberikan motivasi dan tantangan tersendiri bagi IPSI Pelalawan agar lebih baik ke depannya.

"Bagi kami tidak ada yang sempurna namun kami selalu berusaha dengan maksimal agar nama prestasi kabupaten pelalawan semakin meningkat," ucap Rinaldi.

Menurutnya, kedepan IPSI Pelalawan akan melakukan evaluasi dan mempersiapkan lebih matang lagi untuk atlet silat Pelalawan.

Masih banyak pertandingan ke depannya yang akan diikuti. Tentu semuanya itu harus dipersiapkan lebih matang lagi untuk kejuaraan yang akan datang.

"Saya sebagai ketua IPSI pelalawan mewakili pengurus dan atlet IPSI pelalawan, menyampaikan minta maaf karena belum maksimal, ini akan menjadi PR bagi saya sebagai ketua dan pengurus IPSI pelalawan, bagaimana supaya lebih berprestasi lagi," tambahnya.

Sementara itu, Ketua KONI Pelalawan, Supratman mengapresiasi prestasi IPSI Pelalawan saat ini.

Menurutnya, tak bisa dipungkiri jika kepengurusan IPSI Pelalawan yang baru ini telah berhasil menjadikan prestasi atlet IPSI Pelalawan semakin melejit dan aktif.

"Ucapan terimakasih khusus pada pelatih dan official serta atlet yang sudah berjuang untuk nama baik pelalawan. Semoga kedepannya atlet IPSI pelalawan lebih berprestasi di ajang-ajang yang lebih tinggi lagi, baik level nasional dan internasional," tutupnya.(rsc)


Berita Lainnya :
  • Harga Ayam Potong Rp32.000 Per Kilogram
  • Gubernur Syamsuar: Seluruh Elemen Berkewajiban Untuk Mensukseskan Pemilu 2024
  • Prakiraan Cuaca di Riau 2 Juni 2023, BMKG Keluarkan Peringatan Dini
  • Kenakan Baju Melayu, Ini Pesan Jokowi Dalam Peringatan Hari Lahir Pancasila 2023
  • Hanya ASN yang Dinonaktifkan, Netizen: Bupati Zalim Banget
  • Pancasila Bukan Hanya untuk Dibaca, Tapi Diaplikasikan Dalam Kehidupan
  • Prosesi Upacara Hari Pancasila di Kota Pekanbaru Tetap Khidmat Walau Dalam Ruangan
  • Pj Walikota Apresiasi Kegiatan Pencegahan Stunting yang Dilakukan Tribun Pekanbaru
  • Wabup Husni Apresiasi Festival Santri Raudhatul Athfal (KKRA)
  •  
    Komentar Anda :
       


    Galeri   + Index Galeri
    Memperingati Hari Jadi Rohul ke - 18, DPRD Gelar Rapat Paripurna Istimewa

    Home | Daerah | Nasional | Hukum | Politik | Olahraga | Entertainment | Foto | Galeri | Advertorial | Lintas Nusantara | Kepulauan Nias
    Pekanbaru | Siak | Pelalawan | Inhu | Bengkalis | Inhil | Kuansing | Rohil | Rohul | Meranti | Dumai | Kampar
    Profil | Redaksi | Index
    Pedoman Berita Siber

    Copyright © 2009-2016 bidikonline.com
    Membela Kepentingan Rakyat Demi Keadilan