Sekretaris Daerah Provinsi atau Sekdaprov Riau sekaligus Ketua Tim Percepatan Pembangunan Proyek Strategis Nasional (PSN) Provinsi Riau Y...[read more] "> Sekretaris Daerah Provinsi atau Sekdaprov Riau sekaligus Ketua Tim Percepatan Pembangunan Proyek Strategis Nasional (PSN) Provinsi Riau Y" />
Kamis, 25 April 2024
Follow Us:
11:05 WIB - Disnaker Pekanbaru tak Ada Terima Aduan THR | 11:05 WIB - PUPR Pekanbaru Mulai Perbaikan Jalan Taman Karya | 11:05 WIB - Pj Wako Pekanbaru Ingatkan Warga Jangan Percaya Hoaks | 11:05 WIB - Pj Wako Pekanbaru Beri Peringatan Agar Jangan Ada Pungli Dalam PPDB | 11:05 WIB - Pemko Pekanbaru Targetkan Juara Umum di MTQ ke XLII Provinsi Riau | 11:05 WIB - FPII Setwil Riau Adakan Acara Buka Bersama Dengan Anak Panti Asuhan
/ Riau / Sekdaprov Riau Tinjau Jalan Tol Pekanbaru-Bangkinang-Pangkalan /
Sekdaprov Riau Tinjau Jalan Tol Pekanbaru-Bangkinang-Pangkalan
Kamis, 10 September 2020 - 22:35:04 WIB

TERKAIT:
   
 

PEKANBARU (Bidikonline)  - Sekretaris Daerah Provinsi atau Sekdaprov Riau sekaligus Ketua Tim Percepatan Pembangunan Proyek Strategis Nasional (PSN) Provinsi Riau Yan Prana Jaya meninjau progres pembangunan ruas Tol Pekanbaru-Bangkinang-Pangkalan, Kamis (10/09/2020).

Disela-sela peninjauan tersebut Sekdaprov Riau Yan Prana Jaya menyampaikan, bahwa Pemerintah Provinsi Riau mengharapkan Penetapan Lokasi yang dilakukan oleh Pemerintah Provinsi Riau agar bisa segera ditindaklanjuti dengan tahapan selanjutnya, yaitu tahap Pelaksanaan.

"Semoga jalan tol ini akan berdampak positif terhadap laju perkembangan ekonomi pembangunan serta kesejahteraan rakyat di Riau," ungkapnya.

Tim Percepatan Pembangunan Proyek Strategis Nasional Provinsi Riau melakukan peninjauan dibeberapa titik ruas jalan tol, diantaranya titik yang sudah dimulai pengerjaannya yaitu pada STA.08 Ruas Tol Pekanbaru-Bangkinang yang berlokasi di Desa Sungai Pinang Kecamatan Tambang Kabupaten Kampar.

Selanjutnya, rombongan ke STA-0 Tol Ruas Bangkinang-Pangkalan Tahap-1 yang berlokasi di Kelurahan Pasir Sialang, Kecamatan Bangkinang, Kabupaten Kampar.

Kemudian bergeser ke titik STA-40 Ruas Tol Pekanbaru-Bangkinang yang memang tidak beberapa jauh dari STA-0 Ruas Bangkinang-Pangkalan Tahap-1 yang sedang dilakukan penggalian tanah pada ruas tersebut.

Turut hadir mendampingi diantaranya Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Provinsi Riau Eva Refita, Kadis PUPRPKPP Provinsi Riau M.Taufiq Oesman, Kepala Biro Pembangunan Aryadi, Kepala Biro Hukum Elly Wardani serta beberapa pejabat eselon 3 dan 4 lingkup Dinas PUPRPKPP Provinsi Riau. (rlc)


Berita Lainnya :
  • Disnaker Pekanbaru tak Ada Terima Aduan THR
  • PUPR Pekanbaru Mulai Perbaikan Jalan Taman Karya
  • Pj Wako Pekanbaru Ingatkan Warga Jangan Percaya Hoaks
  • Pj Wako Pekanbaru Beri Peringatan Agar Jangan Ada Pungli Dalam PPDB
  • Pemko Pekanbaru Targetkan Juara Umum di MTQ ke XLII Provinsi Riau
  • FPII Setwil Riau Adakan Acara Buka Bersama Dengan Anak Panti Asuhan
  • Bupati Kampar Terima Audiensi Panitia Sidang Sinode BNKP ke-61
  • Pj Gubri Intruksikan Tambal Semua Lubang Jalan Sebelum Puncak Arus Mudik Lebaran
  • Bupati Rezita Safari Ramadan di Desa Pasir Ringgit
  •  
    Komentar Anda :
       


    Galeri   + Index Galeri
    Memperingati Hari Jadi Rohul ke - 18, DPRD Gelar Rapat Paripurna Istimewa

    Home | Daerah | Nasional | Hukum | Politik | Olahraga | Entertainment | Foto | Galeri | Advertorial | Lintas Nusantara | Kepulauan Nias
    Pekanbaru | Siak | Pelalawan | Inhu | Bengkalis | Inhil | Kuansing | Rohil | Rohul | Meranti | Dumai | Kampar
    Profil | Redaksi | Index
    Pedoman Berita Siber

    Copyright © 2009-2016 bidikonline.com
    Membela Kepentingan Rakyat Demi Keadilan