" Esa mantap, Esa menang, Esa menang, Esa menang", ini adalah yel-yel gaung dari seluruh simpatisan pendukung Esa di Kecamatan Siak Kecil...[read more] "> " Esa mantap, Esa menang, Esa menang, Esa menang", ini adalah yel-yel gaung dari seluruh simpatisan pendukung Esa di Kecamatan Siak Kecil" />
Jum'at, 29 Maret 2024
Follow Us:
11:01 WIB - Pj Gubri Intruksikan Tambal Semua Lubang Jalan Sebelum Puncak Arus Mudik Lebaran | 11:01 WIB - Bupati Rezita Safari Ramadan di Desa Pasir Ringgit | 11:01 WIB - Pj Gubernur Riau Resmikan Masjid At-Taqwa Muhammadiyah Tuah Madani | 11:01 WIB - Hari Terakhir, Ini Jadwal dan Cara Penukaran Uang Baru di BI Riau | 11:01 WIB - Murah Meriah, Harga Cabai Merah di Pasar Kodim Pekanbaru Cuma Rp35 Ribu/Kg | 11:01 WIB - Agung Nugroho Anggarkan Rp 1,5 Miliar Untuk Sirkuit Balap di Pekanbaru
/ Bengkalis / Eed Engah silahturahmi dengan Masyarakat Siak Kecil /
Resmikan Posko Relawan Pemenangan ESA Mantap
Eed Engah silahturahmi dengan Masyarakat Siak Kecil
Selasa, 22 September 2020 - 22:21:58 WIB

TERKAIT:
   
 

Bengkalis (Bidikonline) - " Esa mantap, Esa menang, Esa menang, Esa menang", ini adalah yel-yel gaung dari seluruh simpatisan pendukung Esa di Kecamatan Siak Kecil, Kabupaten Bengkalis, Riau, hari ini Selasa 22-09-2020 di simpang 5 desa koto raja di posko pemenangan.

Esa pasangan  H. Indra Gunawan, P.Hd atau disebut Eed dan Ir.H Samsu Dalimunthe (Samda) merupakan calon Bupati Bengkalis periode 2021-2026. ESA mantap" maju, adil, mandiri terbilang, amanah dan berbudaya". 

Untuk maju menjadi calon Bupati dan wakil Bupati Bengkalis pasangan ESA maju  melalui perahu partai Golkar dan Perindo dan pasangan ini telah mendaftar di KPU Bengkalis.

Guntur ketua tim pemenangan kecamatan Siak kecil menyampaikan beberapa hal selaku ketua korcam, mengingatkan supaya masyarakat Siak kecil memilih dan mendukung ESA yang merupakan putra asli pesisir pada saat pemilihan berlangsung yakni pada tanggal 9 Desember 2020.

" Bapak ketua dewan mohon maaf sekali lagi, yang jelas ketua dewan kami hanya mengundang 300 orang tapi nampaknya antusias masyarakat ini luar biasa jadi tidak bisa kami bendung mau datang lebih 1000 orang terserah yang penting kami mengundang 300 saja," ujar korcam, Guntur.

Kami tentunya berharap kepada para masyarakat sambungnya, karena tadi MC mengatakan bahwa saya adalah sebagai tokoh di desa di kecamatan ini kami menghimbau tentunya kepada masyarakat kecamatan Siak Kecil, nantinya di tanggal 9 Desember itu kita dukung calon bupati yang berasal dari pesisir yaitu ESA.

"Dulunya kita pernah dipimpin oleh bapak H. Herlyan Saleh bagaimana pembangunan yang ada di Siak kecil ini. Tiang listrik yang sampai ke ujung desa serta dibangunnya empat jembatan yang melintang di sungai Siak kecil yang menghubungkan dari desa ke desa lainnya itu semua di bangun Bupati dari pesisir.

Hari ini ditengah-tengah kita telah hadir calon Bupati Bengkalis yang ingin meneruskan perjuangan itu. Sebagai masyarakat Siak Kecil  tentunya kita mendukung ESA menjadi Bupati Bengkalis, kita menangkan ESA supaya pembangunan-pembangunan yang pernah digagas di zaman Herlian Saleh akan tetap berlanjut"; tandas ketua pemenangan.

Ustadz Eko tim pemenangan Bathin Solapan dan Talang Mandau mengatakan, datang kemari adalah untuk mengingatkan dan membangunkan saudara kami yang tertidur khususnya di Siak kecil ini.

Memang nama kampung kita Siak Kecil tapi saya berharap suara Esa nantinya adalah terbesar. Hari ini memang acaranya silaturahmi tapi aroma kemenangan tercium sudah di hadapan kita.

" Tanggal 24 adalah penetapan nomor urut, jujur saya katakan 3 orang jadi kandidat calon Bupati itu berasal dari daratan dari kampung kami dari kampung saya, hanya satu kandidat calon Bupati dari pesisir tapi kenapa saya orang daratan justru mendukung mati-matian H. Indra Gunawan.

Tentunya ada beberapa faktor penting yang harus kita ketahui supaya kita jangan terbuai. Supaya kita jangan tertidur supaya terbuka mata hati kita nanti untuk menentukan calon kepemimpinan ke depan sebagaimana dikatakan oleh ketua Siak kecil," imbuh ustadz Eko.

Coba perhatikan bapak-ibu ketika satu periode kemarin Bupati terpilih itu dari daratan jangankan pesisir, daratan pun hampir dikatakan tidak ada sama sekali yang dikatakan pembangunan.

Maka dari itu kita akan memenangkan ESA di pertarungan di 9 Desember 2020 nantinya, kata ustadz mengakhiri.

Dikesempatan yang sama calon Bupati Bengkalis Indra Gunawan atau Eed menyampaikan beberapa hal ketika di daulat untuk orasi politiknya mengatakan, sebenarnya tadi Pak ustad Eko, Pak Guntur sudah menyampaikan dengan semangatnya sudah keterwakilan semangat itu.

Ada berapa hal ini saya sampaikan bahwa hal-hal yang seharusnya dipertanyakan nanti akan saya jelaskan lima konsep saya jika menjadi Bupati dan ingin memakmurkan masyarakat di negeri ini. Saya ingin jalan yang bagus yang seperti zaman Pak Herliyan Saleh.

Memajukan pendidikan terutama gaji honorer guru di Kemenag dan honorer di dinas pendidikan serta ADD desa akan diberikan 1,5 M perdesa setiap tahun.

" Ketika Jepang dibom oleh sekutu namanya boom Hiroshima dan Nagasaki, Kaisar Jepang Hirohito menyampaikan kepada panglimanya berapa orang guru yang masih hidup bukan menanyakan berapa orang pasukannya yang tersisa, ini bukti bahwasanya guru itu penting di era  sekarang ini jaman pendidikan", ungkap Eed

Aten Saleh (56) warga desa lubuk garam, kecamatan Siak kecil, tokoh masyarakat menyampaikan ke media ini ketika dikonfirmasi di tengah-tangah acara mengungkapkan, bahwasanya mendukung ESA mantap karena sosok calon Bupati dan wakil Bupati Bengkalis ini komitmen untuk membangun jalan dari simpang 5 desa koto raja menuju desa sumber jaya.

Ini merupakan harapan masyarakat enam desa dari sejak dulu. Dikarenakan PT. BOB yang operasional di enam desa setempat memberikan janji tinggal janji.

" Pasangan ESA melalui pak Indra Gunawan komitmen akan membangun jalan dari simpang lima desa koto raja menuju desa sumber jaya sepanjang lebih kurang sembilan kilo", ujar Saleh. Jalan ini lanjutnya, merupakan jalan poros dan akses enam masyarakat. Jalan ini jika hujan akan becek dan berlumpur sangat susah dilalui, sebaliknya jika panas jalan tersebut akan berdebu, tandas Atan singkat.  

Silahturahmi dan peresmian posko di Desa Koto Raja tetap mengedepankan protokol kesehatan dan mematuhi aturan pemerintah. Acara ini dihadiri calon Bupati Bengkalis H. Indra Gunawan, tokoh masyarakat lintas suku tokoh adat dan tokoh agama, kaum emak-emak, kaum milenial se-Kecamatan Siak Kecil.

Dan di penghujung acara silaturahmi, Eed menandatangani kontrak politik dengan masyarakat kecamatan Siak kecil juga menerima proposal masyarakat untuk pemekaran beberapa desa dan sekaligus meresmikan posko relawan pemenangan ESA mantap. (tonagian)


Berita Lainnya :
  • Pj Gubri Intruksikan Tambal Semua Lubang Jalan Sebelum Puncak Arus Mudik Lebaran
  • Bupati Rezita Safari Ramadan di Desa Pasir Ringgit
  • Pj Gubernur Riau Resmikan Masjid At-Taqwa Muhammadiyah Tuah Madani
  • Hari Terakhir, Ini Jadwal dan Cara Penukaran Uang Baru di BI Riau
  • Murah Meriah, Harga Cabai Merah di Pasar Kodim Pekanbaru Cuma Rp35 Ribu/Kg
  • Agung Nugroho Anggarkan Rp 1,5 Miliar Untuk Sirkuit Balap di Pekanbaru
  • DPRD Rohul Gelar Paripurna Penyampaian LKPJ Bupati Rohul Tahun 2023
  • Bupati Bengkalis Resmikan Kelas Jauh SMPN 7 dan SDN 20 Talang Muandau
  • Bupati Rohil Serahkan Bantuan Operasional untuk 5 Masjid
  •  
    Komentar Anda :
       


    Galeri   + Index Galeri
    Memperingati Hari Jadi Rohul ke - 18, DPRD Gelar Rapat Paripurna Istimewa

    Home | Daerah | Nasional | Hukum | Politik | Olahraga | Entertainment | Foto | Galeri | Advertorial | Lintas Nusantara | Kepulauan Nias
    Pekanbaru | Siak | Pelalawan | Inhu | Bengkalis | Inhil | Kuansing | Rohil | Rohul | Meranti | Dumai | Kampar
    Profil | Redaksi | Index
    Pedoman Berita Siber

    Copyright © 2009-2016 bidikonline.com
    Membela Kepentingan Rakyat Demi Keadilan