Pekanbaru (Bidikonline.com) - Dihadapan warga Riau asal Nias Utara, dilaksanakan Deklarasi berdirinya Perkumpulan Keluarga Nias Utara Ria...[read more] "> Pekanbaru (Bidikonline.com) - Dihadapan warga Riau asal Nias Utara, dilaksanakan Deklarasi berdirinya Perkumpulan Keluarga Nias Utara Ria" />
Kamis, 25 April 2024
Follow Us:
11:05 WIB - Disnaker Pekanbaru tak Ada Terima Aduan THR | 11:05 WIB - PUPR Pekanbaru Mulai Perbaikan Jalan Taman Karya | 11:05 WIB - Pj Wako Pekanbaru Ingatkan Warga Jangan Percaya Hoaks | 11:05 WIB - Pj Wako Pekanbaru Beri Peringatan Agar Jangan Ada Pungli Dalam PPDB | 11:05 WIB - Pemko Pekanbaru Targetkan Juara Umum di MTQ ke XLII Provinsi Riau | 11:05 WIB - FPII Setwil Riau Adakan Acara Buka Bersama Dengan Anak Panti Asuhan
/ Riau / PEKANIRA DI DEKLARASIKAN DI RIAU /
Ditandai Penandatanganan Prasasti
PEKANIRA DI DEKLARASIKAN DI RIAU
Senin, 02 November 2020 - 08:47:51 WIB
Ketum PEKANIRA, Anotona Nazara, SE dan Pembina PEKANIRA , Peniel Zalukhu SH,
TERKAIT:
   
 
Pekanbaru (Bidikonline.com) - Dihadapan warga Riau asal Nias Utara, dilaksanakan Deklarasi berdirinya Perkumpulan Keluarga Nias Utara Riau (PEKANIRA) sekaligus penandatanganan Prasasti  sebagai tanda bukti sejarah pada generasi berikutnya, Sabtu (31/10/2020) di Hotel Furaya Pekanbaru.

Deklarasi disertai dengan Pengukuhan pengurus Dewan Pimpinan Pusat (DPP) dan penandatanganan prasasti juga disaksikan para pembina  dan penasehat PEKANIRA, Metodius Gea BSc, Idaman Zega SE, Temanasa  Zalukhu SE MM, Elizaba Zega dan P. Zalukhu SH.

Turut hadir sejumlah tokoh masyarakat  Riau asal Kepulauan Nias, dan pimpinan Paguyupan Nias yang ada di Riau diantaranya Ketua Umum Ikatan Keluarga Nias Riau (IKNR), Peniel Zalukhu SH, Ketau DPD HIMNI Riau, Drs. Sozifao Hia Msi , Ketau Ikatan Keluarga Riau asal Nias Selatan (IKRANIS) Toolo Bago SE, Ikatan Keluarga Nias Barat dan pimpinan Serikat tolong Menolong (STM)  Marga dan beberapa STM lainnya. Turut hadir rohaniawan, pendeta BNKP Pekanbaru, O.Zega STh, IMNR (Ikatan Mahasiswa Nias Riau), Generasi Pemuda Nias Bersatu (GPNB), SAFU.


Ketua Umum (Ketum) PEKANIRA , Anotona Nazara SE dalam sambutannya menyampaikan kehadiran perkumpulan Nias Utara di Propinsi Riau merupakan bentuk kepedulian untuk mengakomodir dan mempersatukan puluhan ribu masyarakat Riau asal Nias Utara yang berdomisili di 12 Kabupaten Kota se-Provinsi Riau, untuk bersama-sama ambil bagian dalam pembangunan Riau di berbagai aspek.

Kehadiran PEKANIRA merupakan teman bersanding dan bukan bersaing bagi  paguyupan –paguyupan yang sudah ada, kita adalah Mitra untuk bersama-sama mencari solusi terhadap hal-hal yang dianggap perlu dalam hidup berdampingan di Provinsi Riau. Dan hari ini, kami Deklarasikan serta kami tuliskan lewat batu prasasti kehadiran kami di hadapan kita semuanya. Kita terbuka bagi siapa saja dan sahabat untuk semua dan tidak membeda-bedakan, ujar Nazara.

Ketua Umum IKNR,   Peniel Zalukhu SH,   dalam sambutannya juga menyampaikan sangat menyambut baik kehadiran PEKANIRA ditengah-tengah masyarakat, dengan demikian wawasan kita dalam berorganisasi semakin berkembang , tidak ada perbedaan dengan organisasi lain “kita adalah saudara” , kata Peniel Zalukhu .

Sementara Ketau DPD HIMNI Riau, Drs. Sozifao Hia Msi , menyambut baik kehadiran PEKANIRA di tengah-tengah kita, sebagai mitra dalam melaksanakan kegiatan sosial melayani warga Nias yang jumlahnya mencapai ratusan ribu jiwa, “Bersama Kita Bisa” tegas Sozifao Hia.

Hal senada juga disampaikan Keta IKRANIS, Toolo Bago SE, “ Mari kita tingkatkan kekompakan , perkuat persatuan untuk mencari jati diri “ , dan tidak mengabaikan adat istiadat kita , itu harus kita lestarikan sekalipun kita berada di Riau.  (bdk-01)



Berita Lainnya :
  • Disnaker Pekanbaru tak Ada Terima Aduan THR
  • PUPR Pekanbaru Mulai Perbaikan Jalan Taman Karya
  • Pj Wako Pekanbaru Ingatkan Warga Jangan Percaya Hoaks
  • Pj Wako Pekanbaru Beri Peringatan Agar Jangan Ada Pungli Dalam PPDB
  • Pemko Pekanbaru Targetkan Juara Umum di MTQ ke XLII Provinsi Riau
  • FPII Setwil Riau Adakan Acara Buka Bersama Dengan Anak Panti Asuhan
  • Bupati Kampar Terima Audiensi Panitia Sidang Sinode BNKP ke-61
  • Pj Gubri Intruksikan Tambal Semua Lubang Jalan Sebelum Puncak Arus Mudik Lebaran
  • Bupati Rezita Safari Ramadan di Desa Pasir Ringgit
  •  
    Komentar Anda :
       


    Galeri   + Index Galeri
    Memperingati Hari Jadi Rohul ke - 18, DPRD Gelar Rapat Paripurna Istimewa

    Home | Daerah | Nasional | Hukum | Politik | Olahraga | Entertainment | Foto | Galeri | Advertorial | Lintas Nusantara | Kepulauan Nias
    Pekanbaru | Siak | Pelalawan | Inhu | Bengkalis | Inhil | Kuansing | Rohil | Rohul | Meranti | Dumai | Kampar
    Profil | Redaksi | Index
    Pedoman Berita Siber

    Copyright © 2009-2016 bidikonline.com
    Membela Kepentingan Rakyat Demi Keadilan