Direktur Jenderal Pemasyarakatan Kemenkum Ham, Irjen Pol Reynhard SP Silitonga melakukan kunjungan ke Riau, Minggu (21/02/21) kemarin. Da...[read more] "> Direktur Jenderal Pemasyarakatan Kemenkum Ham, Irjen Pol Reynhard SP Silitonga melakukan kunjungan ke Riau, Minggu (21/02/21) kemarin. Da" />
Jum'at, 29 Maret 2024
Follow Us:
11:01 WIB - Pj Gubri Intruksikan Tambal Semua Lubang Jalan Sebelum Puncak Arus Mudik Lebaran | 11:01 WIB - Bupati Rezita Safari Ramadan di Desa Pasir Ringgit | 11:01 WIB - Pj Gubernur Riau Resmikan Masjid At-Taqwa Muhammadiyah Tuah Madani | 11:01 WIB - Hari Terakhir, Ini Jadwal dan Cara Penukaran Uang Baru di BI Riau | 11:01 WIB - Murah Meriah, Harga Cabai Merah di Pasar Kodim Pekanbaru Cuma Rp35 Ribu/Kg | 11:01 WIB - Agung Nugroho Anggarkan Rp 1,5 Miliar Untuk Sirkuit Balap di Pekanbaru
/ Riau / Blok Pengendali Narkoba di Riau Jadi Contoh Seluruh Indonesia /
Blok Pengendali Narkoba di Riau Jadi Contoh Seluruh Indonesia
Senin, 22 Februari 2021 - 17:27:09 WIB

TERKAIT:
   
 
PEKANBARU (Bidikonline)  - Direktur Jenderal Pemasyarakatan Kemenkum Ham, Irjen Pol Reynhard SP Silitonga melakukan kunjungan ke Riau, Minggu (21/02/21) kemarin. Dalam kunjungannya Ia ditemani Kakanwil Kemenkumham Riau, Ibnu Chuldun melihat inovasi hadirnya Blok Pengendali Narkoba (BPN) yang diterapkan di Lapas Klas IIA Pekanbaru.

Melihat inovasi itu, Reynhard menyebutkan bahwa inovasi ini patut menjadi contoh bahkan ditiru di Kantor Wilayah (Kanwil) Kemenkumham lain. Sebab, hal itu dilakukan sebagai bentuk pemberantasan narkoba.

"Harapan saya, Blok Pengendali Narkoba yang menjadi inovasi Kanwil Kemenkumham Riau ini dapat ditiru oleh kanwil-kanwil lain di seluruh Indonesia," kata Reynhard, Senin (21/02/21).

Menurutnya, fasilitas yang baru dioperasikan pada 10 Februari 2021 kemarin itu sangat bagus dalam program pemberantasan narkoba. Lantaran, ruangan dilengkapi dengan CCTV untuk memantau setiap gerak gerik yang dilakukan oleh warga binaan penghuni BPN. Sedangkan petugas jaga dan ruangan juga telah menjalani sejumlah assessment sehingga kompetensi dan integritasnya tidak diragukan lagi.

"Seluruh fasilitas sudah ada di dalam ruangan. Mulai dari matras untuk tidur, kamar mandi, dan kipas angin dan sebagainya. Sejingga petugas tidak perlu bahkan tidak dibenarkan mendekati ruangan selain mengantar makanan," terangnya

Hal itu, menurutnya turut mempersempit interaksi antara petugas dan warga binaan. Sehingga dapat mencegah hal-hal yang tak diinginkan.

Meski begitu, BPN ini tak dapat berjalan maksimal tanpa ada dukungan dari semua pihak. Untuk itu, Ia mengingatkan agar pihak Pemasyarakatan terus membangun sinergitas dan koordinasi dengan semua pihak.

Tak sampai disitu, Reynhard menyebut BPN ini merupakan pilot project Nasional yang akan dievaluasi bahkan diterapkan ke seluruh Indonesia. Sebab ini sudah menyerupai standar lapas di Nusakambangan. (rtc)


Berita Lainnya :
  • Pj Gubri Intruksikan Tambal Semua Lubang Jalan Sebelum Puncak Arus Mudik Lebaran
  • Bupati Rezita Safari Ramadan di Desa Pasir Ringgit
  • Pj Gubernur Riau Resmikan Masjid At-Taqwa Muhammadiyah Tuah Madani
  • Hari Terakhir, Ini Jadwal dan Cara Penukaran Uang Baru di BI Riau
  • Murah Meriah, Harga Cabai Merah di Pasar Kodim Pekanbaru Cuma Rp35 Ribu/Kg
  • Agung Nugroho Anggarkan Rp 1,5 Miliar Untuk Sirkuit Balap di Pekanbaru
  • DPRD Rohul Gelar Paripurna Penyampaian LKPJ Bupati Rohul Tahun 2023
  • Bupati Bengkalis Resmikan Kelas Jauh SMPN 7 dan SDN 20 Talang Muandau
  • Bupati Rohil Serahkan Bantuan Operasional untuk 5 Masjid
  •  
    Komentar Anda :
       


    Galeri   + Index Galeri
    Memperingati Hari Jadi Rohul ke - 18, DPRD Gelar Rapat Paripurna Istimewa

    Home | Daerah | Nasional | Hukum | Politik | Olahraga | Entertainment | Foto | Galeri | Advertorial | Lintas Nusantara | Kepulauan Nias
    Pekanbaru | Siak | Pelalawan | Inhu | Bengkalis | Inhil | Kuansing | Rohil | Rohul | Meranti | Dumai | Kampar
    Profil | Redaksi | Index
    Pedoman Berita Siber

    Copyright © 2009-2016 bidikonline.com
    Membela Kepentingan Rakyat Demi Keadilan