Dinas Komunikasi Informasi dan Statistik (Diskominfotik) Provinsi Riau mengadakan silaturahmi bersama seluruh staf dan kajian majelis ilm...[read more] "> Dinas Komunikasi Informasi dan Statistik (Diskominfotik) Provinsi Riau mengadakan silaturahmi bersama seluruh staf dan kajian majelis ilm" />
Sabtu, 27 April 2024
Follow Us:
11:05 WIB - Disnaker Pekanbaru tak Ada Terima Aduan THR | 11:05 WIB - PUPR Pekanbaru Mulai Perbaikan Jalan Taman Karya | 11:05 WIB - Pj Wako Pekanbaru Ingatkan Warga Jangan Percaya Hoaks | 11:05 WIB - Pj Wako Pekanbaru Beri Peringatan Agar Jangan Ada Pungli Dalam PPDB | 11:05 WIB - Pemko Pekanbaru Targetkan Juara Umum di MTQ ke XLII Provinsi Riau | 11:05 WIB - FPII Setwil Riau Adakan Acara Buka Bersama Dengan Anak Panti Asuhan
/ Riau / Diskominfotik Riau Gelar Silaturahmi Sambut Bulan Suci Ramadan 1442H /
Diskominfotik Riau Gelar Silaturahmi Sambut Bulan Suci Ramadan 1442H
Jumat, 09 April 2021 - 23:32:02 WIB

TERKAIT:
   
 

PEKANBARU (Bidikonline) - Dinas Komunikasi Informasi dan Statistik (Diskominfotik) Provinsi Riau mengadakan silaturahmi bersama seluruh staf dan kajian majelis ilmu dalam rangka menyambut Bulan Suci Ramadan 1442 Hijriah di Musala Kantor Diskominfotik Provinsi Riau, Jumat (9/4/2021).

Dalam sambutannya Kadiskominfotik Provinsi Riau Chairul Riski menyampaikan bahwa sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan untuk silaturahmi karna akan memasuki bulan ramadan.

"Silaturahmi menyambut bulan suci Ramadan yang kita adakan ini bertepatan pula dengan jadwal pengajian rutin kita dua atau tiga minggu sekali setiap bulannya," katanya.

Bulan suci ramadan, ujarnya, merupakan bulan yang ditunggu-tunggu umat islam di seluruh dunia. Bulan suci ramadan bulan yang penuh hikmah, bulan yang istimewa di mana di dalamnya Allah banyak memberikan syafaat dan pahala di bulan suci ramadan ini.

Untuk itu Chairul Riski yang juga Penjabat (Pj) Bupati Indragiri Hulu mengajak seluruh staf dan masyarakat bersama-sama untuk mentakbirkan, mendengungkan, mensiarkan dan meningkatkan ketakwaan kepada tuhan yang maha kuasa.

Ia juga menyampaikan bahwa sesuai surat edaran Gubernur Riau beberapa hari yang lalu untuk tetap mematuhi protokol kesehatan supaya terhindar dari penularan penyebaran Covid-19 dan surat edaran tersebut sebagai panduan dalam melaksanakan ibadah puasa di tempat tempat umum, tempat ibadah.

"Jadi meskipun kita melaksanakan ibadah di bulan suci ramadan seperti tarawih berjamaah dan tadarus namun karena pandemi covid-19 masih berlangsung protokol kesehatan harus tetap kita patuhi dan kita jaga," pesannya.

Senada dengan Kadiskominfotik Riau Chairul Riski, Ustaz Zulfikar Nikmat selaku mengisi majelis kajian ilmu mengajak agar selalu berdoa selalu disiplinnya mematuhi protokol kesehatan agar penularan covid-19 bisa diatasi.

"Insyaallah dengan selalu berdoa dan patuhi protokol kesehatan maka Insyaallah kita akan jauh dari penularan covid-19," harap Ustaz Zulfikar Nikmat.(mcr)




Berita Lainnya :
  • Disnaker Pekanbaru tak Ada Terima Aduan THR
  • PUPR Pekanbaru Mulai Perbaikan Jalan Taman Karya
  • Pj Wako Pekanbaru Ingatkan Warga Jangan Percaya Hoaks
  • Pj Wako Pekanbaru Beri Peringatan Agar Jangan Ada Pungli Dalam PPDB
  • Pemko Pekanbaru Targetkan Juara Umum di MTQ ke XLII Provinsi Riau
  • FPII Setwil Riau Adakan Acara Buka Bersama Dengan Anak Panti Asuhan
  • Bupati Kampar Terima Audiensi Panitia Sidang Sinode BNKP ke-61
  • Pj Gubri Intruksikan Tambal Semua Lubang Jalan Sebelum Puncak Arus Mudik Lebaran
  • Bupati Rezita Safari Ramadan di Desa Pasir Ringgit
  •  
    Komentar Anda :
       


    Galeri   + Index Galeri
    Memperingati Hari Jadi Rohul ke - 18, DPRD Gelar Rapat Paripurna Istimewa

    Home | Daerah | Nasional | Hukum | Politik | Olahraga | Entertainment | Foto | Galeri | Advertorial | Lintas Nusantara | Kepulauan Nias
    Pekanbaru | Siak | Pelalawan | Inhu | Bengkalis | Inhil | Kuansing | Rohil | Rohul | Meranti | Dumai | Kampar
    Profil | Redaksi | Index
    Pedoman Berita Siber

    Copyright © 2009-2016 bidikonline.com
    Membela Kepentingan Rakyat Demi Keadilan