Bupati Lampung Utara (Lampura) Hi. Budi Utomo, S.E.,M.M., melantik dan mengambil sumpah tiga pejabat pimpinan tinggi pratama di Aula Sige...[read more] "> Bupati Lampung Utara (Lampura) Hi. Budi Utomo, S.E.,M.M., melantik dan mengambil sumpah tiga pejabat pimpinan tinggi pratama di Aula Sige" />
Kamis, 28 Maret 2024
Follow Us:
11:01 WIB - Bupati Rezita Safari Ramadan di Desa Pasir Ringgit | 11:01 WIB - Pj Gubernur Riau Resmikan Masjid At-Taqwa Muhammadiyah Tuah Madani | 11:01 WIB - Hari Terakhir, Ini Jadwal dan Cara Penukaran Uang Baru di BI Riau | 11:01 WIB - Murah Meriah, Harga Cabai Merah di Pasar Kodim Pekanbaru Cuma Rp35 Ribu/Kg | 11:01 WIB - Agung Nugroho Anggarkan Rp 1,5 Miliar Untuk Sirkuit Balap di Pekanbaru | 11:01 WIB - DPRD Rohul Gelar Paripurna Penyampaian LKPJ Bupati Rohul Tahun 2023
/ Lintas Nusantara / Bupati Lampura Lantik Tiga Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama Di Aula Siger /
Bupati Lampura Lantik Tiga Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama Di Aula Siger
Rabu, 05 Mei 2021 - 17:32:39 WIB

TERKAIT:
   
 
KOTABUMI (Bidikonline)  - Bupati Lampung Utara (Lampura) Hi. Budi Utomo, S.E.,M.M., melantik dan mengambil sumpah tiga pejabat pimpinan tinggi pratama di Aula Siger, Pemkab setempat, Rabu (05/05/2021).

Ketiga pejabat eselon II tersebut yakni, Sofyan S.P., M.M., yang sebelumnya menjabat Kepala Dinas (Kadis) Pertanian dilantik sebagi Asisten III Administrasi Umum; Ir. Wahab, M.M., sebelumnya menjabat Kadis Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) dilantik menjadi Kadis Pertanian; dan Abdurrahaman, S.H., M.M., yang sebelumnya Kepala BKPSDM dilantik sebagai Kadis PMD.

Dalam sambutannya, Bupati mengatakan bahwa pelantikan ini dalam rangka untuk optimalisasi penyelenggaraan Pemerintahan Daerah melalui penempatan Aparatur ke dalam jabatan yang disesuaikan dengan kebutuhan dan kondisi sekarang, termasuk juga perlu dilakukannya rotasi dan mutasi jabatan.

Bagi Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa, harus dapat menerapkan strategi optimalisasi pemberdayaan masyarakat, dalam rangka untuk menjaga dan pemulihan ekonomi.

Diketahui juga bahwa Dana Desa dapat dipergunakan untuk penanggulangan bencana non alam Covid-19. Dana Desa dapat dialokasikan untuk pembangunan infrastruktur secara swakelola dengan sistem Padat Karya Tunai Desa yang melibatkan atau memberdayakan masyarakat miskin dan masyarakat terdampak Covid-19.

Selain itu, sambung Bupati, Dana Desa juga dapat digunakan untuk pembentukan relawan Covid-19 Desa yang bertujuan bagaimana memantau dan manjaga desa masing-masing agar penyebaran Covid-19 tidak meluas. “Di akhir tahun kita akan melaksanaan Pilkades. Ini adalah ujian berat buat saudara, bahwa setiap kegiatan perkumpulan harus menjaga protokol kesehatan,” pesan Bupati.
 
Begitu pun dengan peran dan fungsi dari Dinas Pertanian, yang merupakan Perangkat Daerah yang khusus mengurusi bidang pertanian ini, harus dapat menerapkan strategi penguatan ekonomi masyarakat, melalui berbagai program pertanian mengingat mayoritas masyarakat Kabupaten Lampung Utara ini hidupnya bergantung pada sektor pertanian ini.

“Karena itu saya minta kepada para Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama yang dilantik pada hari ini untuk secepatnya dapat menyesuaikan diri dengan berbagai program kebijakan yang menjadi prioritas sesuai dengan tugas pokok dan fungsinya masing-masing. Luruskan niat kita dengan setulus-tulusnya, karena jika niat kita baik InsyaAllah hasilnya pun akan baik pula,” tandas Bupati. (Heri)


Berita Lainnya :
  • Bupati Rezita Safari Ramadan di Desa Pasir Ringgit
  • Pj Gubernur Riau Resmikan Masjid At-Taqwa Muhammadiyah Tuah Madani
  • Hari Terakhir, Ini Jadwal dan Cara Penukaran Uang Baru di BI Riau
  • Murah Meriah, Harga Cabai Merah di Pasar Kodim Pekanbaru Cuma Rp35 Ribu/Kg
  • Agung Nugroho Anggarkan Rp 1,5 Miliar Untuk Sirkuit Balap di Pekanbaru
  • DPRD Rohul Gelar Paripurna Penyampaian LKPJ Bupati Rohul Tahun 2023
  • Bupati Bengkalis Resmikan Kelas Jauh SMPN 7 dan SDN 20 Talang Muandau
  • Bupati Rohil Serahkan Bantuan Operasional untuk 5 Masjid
  • TP PKK Siak dan Pelaku Usaha Serahkan Bantuan Sembako untuk Warga di 4 Kecamatan
  •  
    Komentar Anda :
       


    Galeri   + Index Galeri
    Memperingati Hari Jadi Rohul ke - 18, DPRD Gelar Rapat Paripurna Istimewa

    Home | Daerah | Nasional | Hukum | Politik | Olahraga | Entertainment | Foto | Galeri | Advertorial | Lintas Nusantara | Kepulauan Nias
    Pekanbaru | Siak | Pelalawan | Inhu | Bengkalis | Inhil | Kuansing | Rohil | Rohul | Meranti | Dumai | Kampar
    Profil | Redaksi | Index
    Pedoman Berita Siber

    Copyright © 2009-2016 bidikonline.com
    Membela Kepentingan Rakyat Demi Keadilan