DPRD Bengkalis menerima penyampaian Rancangan Perubahan Kebijakan Umum APBD TA 2021 dan Rancangan Perubahan PPAS Kabupaten Bengkalis TA 2...[read more] "> DPRD Bengkalis menerima penyampaian Rancangan Perubahan Kebijakan Umum APBD TA 2021 dan Rancangan Perubahan PPAS Kabupaten Bengkalis TA 2" />
Kamis, 28 Maret 2024
Follow Us:
11:01 WIB - Bupati Rezita Safari Ramadan di Desa Pasir Ringgit | 11:01 WIB - Pj Gubernur Riau Resmikan Masjid At-Taqwa Muhammadiyah Tuah Madani | 11:01 WIB - Hari Terakhir, Ini Jadwal dan Cara Penukaran Uang Baru di BI Riau | 11:01 WIB - Murah Meriah, Harga Cabai Merah di Pasar Kodim Pekanbaru Cuma Rp35 Ribu/Kg | 11:01 WIB - Agung Nugroho Anggarkan Rp 1,5 Miliar Untuk Sirkuit Balap di Pekanbaru | 11:01 WIB - DPRD Rohul Gelar Paripurna Penyampaian LKPJ Bupati Rohul Tahun 2023
/ Bengkalis / DPRD Bengkalis Terima Penyampaian Rancangan Perubahan KUA dan PPAS TA 2021 /
DPRD Bengkalis Terima Penyampaian Rancangan Perubahan KUA dan PPAS TA 2021
Selasa, 14 September 2021 - 22:10:21 WIB

TERKAIT:
   
 

Bengkalis (bidikonline) - DPRD Bengkalis menerima penyampaian Rancangan Perubahan Kebijakan Umum APBD TA 2021 dan Rancangan Perubahan PPAS Kabupaten Bengkalis TA 2021 oleh Pemerintah Kabupaten Bengkalis untuk dapat ditindaklanjuti pada proses selanjutnya, Selasa (14/09/2021).

Ketua Bapemperda Yung Sanusi berterima kasih kepada Bupati Kabupaten Bengkalis yang diwakili Sekda H. Bustami HY beserta jajaran yang telah hadir dan menyerahkan rancangan tersebut, diharapkan berkas pembahasan Perubahan KUA PPAS TA 2021 ini bisa diserahkan tepat waktu sehingga dapat dilakukan pembahasan oleh DPRD di tingkat komisi-komisi hingga ke tingkat Banggar.

Wakil Ketua DPRD Sofyan mengingatkan pemerintah Kabupaten Bengkalis agar dokumen yang disampaikan valid dan mewakili serta mengakomodir seluruh kegiatan di tahun 2021, jangan sampai kegiatan-kegiatan strategis tertinggal.

"Waktu yang kita punya tidak panjang, sehingga kita harus fokus bagaimana pembahasan ini berjalan dengan baik terutama di tingkat Banggar. Kepada OPD-OPD yang ada diminta untuk standby ketika melakukan pembahasan dan tidak melakukan perjalanan dinas," Minta Sofyan.

Seterusnya, setelah dokumen resmi diserahkan kepada DPRD maka jadwal pembahasan dapat dilakukan sesegera mungkin dan pengesahan APBD Perubahan TA 2021 bisa disahkan sebelum tanggal 31 September sesuai dengan Permendagri.

Bupati Bengkalis diwakili oleh Sekda Bustami HY menyampaikan ucapan terima kasih kepada pimpinan dan seluruh anggota DPRD yang telah menggagendakan penyampaian Perubahan KUA dan Perubahan PPAS TA 2021.

"Harapan kita pembahasan bisa tepat waktu, sebagaimana arahan pimpinan DPRD terkait pelaksanaan pembahasan, kita akan meminta OPD secara konsisten mematuhinya agar APBD Perubahan dapat disetujui," ungkap Bustami.

Selanjutnya dilakukan penandatangan berita acara penyerahan Rancangan Perubahan KUA dan PPAS TA 2021 oleh Ketua Bapemperda Sanusi bersama Pemerintah Kabupaten Bengkalis.(humas)
 



Berita Lainnya :
  • Bupati Rezita Safari Ramadan di Desa Pasir Ringgit
  • Pj Gubernur Riau Resmikan Masjid At-Taqwa Muhammadiyah Tuah Madani
  • Hari Terakhir, Ini Jadwal dan Cara Penukaran Uang Baru di BI Riau
  • Murah Meriah, Harga Cabai Merah di Pasar Kodim Pekanbaru Cuma Rp35 Ribu/Kg
  • Agung Nugroho Anggarkan Rp 1,5 Miliar Untuk Sirkuit Balap di Pekanbaru
  • DPRD Rohul Gelar Paripurna Penyampaian LKPJ Bupati Rohul Tahun 2023
  • Bupati Bengkalis Resmikan Kelas Jauh SMPN 7 dan SDN 20 Talang Muandau
  • Bupati Rohil Serahkan Bantuan Operasional untuk 5 Masjid
  • TP PKK Siak dan Pelaku Usaha Serahkan Bantuan Sembako untuk Warga di 4 Kecamatan
  •  
    Komentar Anda :
       


    Galeri   + Index Galeri
    Memperingati Hari Jadi Rohul ke - 18, DPRD Gelar Rapat Paripurna Istimewa

    Home | Daerah | Nasional | Hukum | Politik | Olahraga | Entertainment | Foto | Galeri | Advertorial | Lintas Nusantara | Kepulauan Nias
    Pekanbaru | Siak | Pelalawan | Inhu | Bengkalis | Inhil | Kuansing | Rohil | Rohul | Meranti | Dumai | Kampar
    Profil | Redaksi | Index
    Pedoman Berita Siber

    Copyright © 2009-2016 bidikonline.com
    Membela Kepentingan Rakyat Demi Keadilan