Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar meninjau langsung latihan atlet Sepatu Roda Provinsi Riau yang akan berlaga di Pekan Olahraga Nasional (P...[read more] "> Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar meninjau langsung latihan atlet Sepatu Roda Provinsi Riau yang akan berlaga di Pekan Olahraga Nasional (P" />
Jum'at, 26 April 2024
Follow Us:
11:05 WIB - Disnaker Pekanbaru tak Ada Terima Aduan THR | 11:05 WIB - PUPR Pekanbaru Mulai Perbaikan Jalan Taman Karya | 11:05 WIB - Pj Wako Pekanbaru Ingatkan Warga Jangan Percaya Hoaks | 11:05 WIB - Pj Wako Pekanbaru Beri Peringatan Agar Jangan Ada Pungli Dalam PPDB | 11:05 WIB - Pemko Pekanbaru Targetkan Juara Umum di MTQ ke XLII Provinsi Riau | 11:05 WIB - FPII Setwil Riau Adakan Acara Buka Bersama Dengan Anak Panti Asuhan
/ Riau / Tinjau Latihan Atlet Sepatu Roda Provinsi Riau, Ini Pesan Gubri /
Tinjau Latihan Atlet Sepatu Roda Provinsi Riau, Ini Pesan Gubri
Senin, 20 September 2021 - 12:54:24 WIB

TERKAIT:
   
 

SIAK (Bidikonline) - Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar meninjau langsung latihan atlet Sepatu Roda Provinsi Riau yang akan berlaga di Pekan Olahraga Nasional (PON) Papua pada Oktober mendatang.

Dalam peninjauannya Gubri didampingi langsung oleh Ketua TP PKK Provinsi Riau Misnarni Syamsuar, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Riau, Bobby Rachmat dan Wakil Bupati Siak, Huzni Merza yang berlangsung di Gedung Sepatu Roda Siak, Sabtu (18/9/2021).

Dihadapan tiga atlet Sepatu Roda tersebut, Syamsuar berpesan agar atlet Riau dapat menjaga kekompakan dan tetap disiplin. Ia mengaku senang melihat proses latihan yang dilakukan para pejuang olahraga Riau demi meraih kemenangan di PON Papua mendatang.

Sebelumnya, Gubri juga telah melihat langsung latihan atlet Riau dari cabang olahraga Dayung di Kabupaten Kuantan Singingi. Ia melihat dengan latihan yang sungguh-sunggu atlet Riau sudah siap untuk berlaga di PON Papua.

"Kami berpesan agar atlet Riau diharapkan untuk tetap disiplin dan mengikuti instruksi selama PON Papua. Meskipun disana aman tapi tetap waspada," pesannya.

Syamsuar juga mengingatkan para atlet untuk tidak keluar jika tidak ada keperluan. Kalau memang harus keluar ia berharap atlet harus izin terlebih dahulu kepada pelatihnya.

"Kalau tidak ada keperluan jangan keluar, kalau memang keluar harus seizin pelatih. Jadi tidak ada yang diluar kontrol," ujarnya.

"Karena kalau melanggar risikonya akan dikembalikan kekampung halaman, dan kalau mendapat medali itu harus dikembalikan. Tentu ini tidak diharapkan terjadi di Riau," tambahnya.

Selanjutnya, Syamsuar juga tak lupa mengingatkan agar atelt Riau tetap melaksanakan protokol kesehatan yang telah ditetapkan yakni sesuai dengan protokol kesehatan olympics.

"Saya yakin anak-anak Siak, anak-anak Riau mematuhi itu dan kami tau mereka disiplin," tegasnya.

Tidak hanya itu, Syamsuar juga mengingatkan atlet Riau tidak memikirkan banyak hal namun harus kosentrasi dengan pertandingan.

"Untuk keamanan sudah dikerahkan oleh Polda Riau untuk menjaga atlet Riau di PON Papua. Jadi fokus saja kepertandingan," imbuhnya.

Dalam lokasi yang sama, salah satu orang tua dari atlet cabang olahraga Sepatu Roda itu terlihat senang ketika saat latihan anaknya dikunjungi langsung oleh orang nomor satu di Riau.

"Terimakasih pak Gubernur, doakan anak saya sehat dan bisa membanggakan Riau dalam PON Papua nanti," teriaknya.(adv)



Berita Lainnya :
  • Disnaker Pekanbaru tak Ada Terima Aduan THR
  • PUPR Pekanbaru Mulai Perbaikan Jalan Taman Karya
  • Pj Wako Pekanbaru Ingatkan Warga Jangan Percaya Hoaks
  • Pj Wako Pekanbaru Beri Peringatan Agar Jangan Ada Pungli Dalam PPDB
  • Pemko Pekanbaru Targetkan Juara Umum di MTQ ke XLII Provinsi Riau
  • FPII Setwil Riau Adakan Acara Buka Bersama Dengan Anak Panti Asuhan
  • Bupati Kampar Terima Audiensi Panitia Sidang Sinode BNKP ke-61
  • Pj Gubri Intruksikan Tambal Semua Lubang Jalan Sebelum Puncak Arus Mudik Lebaran
  • Bupati Rezita Safari Ramadan di Desa Pasir Ringgit
  •  
    Komentar Anda :
       


    Galeri   + Index Galeri
    Memperingati Hari Jadi Rohul ke - 18, DPRD Gelar Rapat Paripurna Istimewa

    Home | Daerah | Nasional | Hukum | Politik | Olahraga | Entertainment | Foto | Galeri | Advertorial | Lintas Nusantara | Kepulauan Nias
    Pekanbaru | Siak | Pelalawan | Inhu | Bengkalis | Inhil | Kuansing | Rohil | Rohul | Meranti | Dumai | Kampar
    Profil | Redaksi | Index
    Pedoman Berita Siber

    Copyright © 2009-2016 bidikonline.com
    Membela Kepentingan Rakyat Demi Keadilan