Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Siak, Rasidah Alfedri memberi apresiasi dan dukungan terhadap aktifnya Kelompok Wanita Tani (KWT) yang ...[read more] "> Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Siak, Rasidah Alfedri memberi apresiasi dan dukungan terhadap aktifnya Kelompok Wanita Tani (KWT) yang " />
Jum'at, 29 Maret 2024
Follow Us:
11:01 WIB - Pj Gubri Intruksikan Tambal Semua Lubang Jalan Sebelum Puncak Arus Mudik Lebaran | 11:01 WIB - Bupati Rezita Safari Ramadan di Desa Pasir Ringgit | 11:01 WIB - Pj Gubernur Riau Resmikan Masjid At-Taqwa Muhammadiyah Tuah Madani | 11:01 WIB - Hari Terakhir, Ini Jadwal dan Cara Penukaran Uang Baru di BI Riau | 11:01 WIB - Murah Meriah, Harga Cabai Merah di Pasar Kodim Pekanbaru Cuma Rp35 Ribu/Kg | 11:01 WIB - Agung Nugroho Anggarkan Rp 1,5 Miliar Untuk Sirkuit Balap di Pekanbaru
/ Siak / Ketua PKK Siak Apresiasi Peran KWT Jaga Ketahanan Pangan /
Ketua PKK Siak Apresiasi Peran KWT Jaga Ketahanan Pangan
Rabu, 12 Januari 2022 - 17:34:29 WIB

TERKAIT:
   
 
SIAK (bidikonline)  - Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Siak, Rasidah Alfedri memberi apresiasi dan dukungan terhadap aktifnya Kelompok Wanita Tani (KWT) yang berperan serta dalam menjaga ketahanan pangan di Kabupaten Siak.

Hal itu disampaikannya disela-sela kunjungan ke lahan demplot milik Kelompok Wanita Tani (KWT) Putri Sakai Mandiri Kelurahan Simpang Belutu kecamatan Kandis, Selasa 11 Januari 2022.

Istri orang nomor satu di Kabupaten Siak, tersebut merasa sangat bangga atas aktifnya beberapa Kelompok Wanita Tani di Kabupaten Siak, yang bersinergi dengan Kader PKK di wilayahnya dalam menata lahan pekarangan di rumah.

Dikatakan Rasidah, dengan pemanfaatan pekarangan, tidak hanya menjadi sumber pangan keluarga namun juga menghemat pengeluaran belanja pangan apalagi di masa pandemi seperti ini.

“Pemanfaatan pekarangan dapat menjadi sumber pangan keluarga apalagi dimasa pandemi ini. Kita tinggal petik tanaman sayuran tanpa harus membeli,” kata Ida.

Selain itu, lanjutnya, dengan pemanfaatan pekarangan dan menanam sayuran secara berkelompok seperti ini, berpotensi menambah nilai ekonomi yang berorientasi pada bisnis. Karena jika dikembangkan dengan benar hasilnya bisa dijual.

Disamping itu, menurut Puan, program Pekarangan Pangan Lestari (P2L) juga merupakan bentuk dukungan dan peran serta ibu-ibu rumah tangga atau Kader PKK dalam pembangunan dibidang ketahanan pangan, apalagi pula program ini sangat selaras dengan Program Hatinya PKK yakni Halaman Asri, Teratur, Indah dan Nyaman.

“Selain memudahkan kita dalam memenuhi kebutuhan sayur mayur pekarangan rumah kita menjadi halaman yang asri, teratur, indah dan nyaman sepeti Hatinya PKK," imbuhnya.

Saat itu Rasidah ditemani oleh Kadis Ketahanan Pangan Kab. Siak Syahrial, Camat Kandis Said Irwan. Turut hadir pengurus PKK Kecamatan dan ibu-ibu kelompok Tani, Penyuluh Pertanian, dan pihak perusahaan.

Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kab Siak Syahrial menuturkan, ini merupakan kegiatan dari dana ousat (APBN) dengan program kegiatan Perkarangan Pangan Lestari (P2L).  

Kegiatan tersebut berupa bantuan rumah bibit dan sarana dan prasarana produksi. Bantuan ini bertujuan untuk menyediakan kebutuhan rumah tangga petani dan masyarakat dilingkungan KWT dalam pemenuhan kebutuhan khususnya sayuran dalam rangka menekan tingkat stunting yang ada di beberapa kampung/desa.

Dijelaskannya, penerima bantuan program P2L ini terdiri dari 13 KWT yang berada di beberapa kecamatan antara lain : Kecamatan Mempura, Kecamatan, Sei.mandau, kecamatan Minas, kecamatan Lubuk Dalam, Kecamatan Sungai Apit dan Kecamatan Kandis.

Untuk meningkatkan semangat KwT dalam mengelola bantuan tersebut pihaknya berinisiatif mengadakan Lomba Penilaian KWT terbaik.

Meski kegiatan lomba tersebut tidak memiliki anggaran khusus, namun Dinas Ketahanan Pangan melalui tim pengelola kegiatan ini merangkul beberapa stakeholder sebagai sponsor acara puncak dan melibatkan juga Penyuluh Pertanian Lapang (PPL) Kandis melalui Kordinator Penyuluh Pertanian Lapangan kecamatan Kandis.

Usai melakukan peninjauan dan panen sayur selada, tomat dan jagung, dilakukan penyerahan predikat KWT terbaik Program Kegiatan Pekarangan Pangan Lestari (P2L) Tahun 2021.

Rincian Kegiatan P2L Tahun 2021 dengan 2 kelas Ketegori A. Kelas Penumbuhan (stunting & aspirasi) Predikat terbaik, sebagai berikut:

Juara I. KWT Putri Sakai Mandiri (kelurahan simpang belutu, Kecamatan Kandis), juara II. KWT Sada Nioga (Kelurahan Kandis Kota kecamatan Kandis) dan juara III. KWT Matahari (kampung Sialang Baru Kecamatan Lubuk dalam).

Kategori B. Kelas Pengembangan, juara I. KWT Lili (Kampung Rawa Mekar Jaya, Kecamatan Sungai Apit) dan juara II. KWT Lestari (Kecamatan Minas Jaya).(rgc0


Berita Lainnya :
  • Pj Gubri Intruksikan Tambal Semua Lubang Jalan Sebelum Puncak Arus Mudik Lebaran
  • Bupati Rezita Safari Ramadan di Desa Pasir Ringgit
  • Pj Gubernur Riau Resmikan Masjid At-Taqwa Muhammadiyah Tuah Madani
  • Hari Terakhir, Ini Jadwal dan Cara Penukaran Uang Baru di BI Riau
  • Murah Meriah, Harga Cabai Merah di Pasar Kodim Pekanbaru Cuma Rp35 Ribu/Kg
  • Agung Nugroho Anggarkan Rp 1,5 Miliar Untuk Sirkuit Balap di Pekanbaru
  • DPRD Rohul Gelar Paripurna Penyampaian LKPJ Bupati Rohul Tahun 2023
  • Bupati Bengkalis Resmikan Kelas Jauh SMPN 7 dan SDN 20 Talang Muandau
  • Bupati Rohil Serahkan Bantuan Operasional untuk 5 Masjid
  •  
    Komentar Anda :
       


    Galeri   + Index Galeri
    Memperingati Hari Jadi Rohul ke - 18, DPRD Gelar Rapat Paripurna Istimewa

    Home | Daerah | Nasional | Hukum | Politik | Olahraga | Entertainment | Foto | Galeri | Advertorial | Lintas Nusantara | Kepulauan Nias
    Pekanbaru | Siak | Pelalawan | Inhu | Bengkalis | Inhil | Kuansing | Rohil | Rohul | Meranti | Dumai | Kampar
    Profil | Redaksi | Index
    Pedoman Berita Siber

    Copyright © 2009-2016 bidikonline.com
    Membela Kepentingan Rakyat Demi Keadilan