Bupati Rokan Hilir Afrizal Sintong dan Wakil Bupati H Sulaiman bersama Baznas, Dinas Sosial dan Dinas Lingkungan Hidup meninjau lokasi ba...[read more] "> Bupati Rokan Hilir Afrizal Sintong dan Wakil Bupati H Sulaiman bersama Baznas, Dinas Sosial dan Dinas Lingkungan Hidup meninjau lokasi ba" />
Senin, 11 Desember 2023
Follow Us:
10:53 WIB - Bupati Bengkalis Kasmarni Terima Penghargaan Meritokrasi KASN 2023 | 10:53 WIB - Tahun Ini Pemkab Bengkalis Serahkan 148.500 Paket Sembako ke Masyarakat | 10:53 WIB - HUT Ke-78 PGRI Kecamatan Siak Kecil, Gelar Senam Massal dan Donor Darah | 10:53 WIB - Pj Bupati Kampar Sampaikan Pidato Pada Paripurna Pembahasan 21 Ranperda | 10:53 WIB - Bupati Bengkalis Kunjungi Korban Kebakaran Rumah dan Berikan Bantuan Sembako | 10:53 WIB - Hadiri Penanaman 10.000 Pohon, Bupati Bengkalis Ajak Lestarikan Lingkungan
/ Rokan Hilir / Bupati dan Wakil Bupati Rohil Tinjau Banjir dan Bagikan Sembako /
Bupati dan Wakil Bupati Rohil Tinjau Banjir dan Bagikan Sembako
Jumat, 18 November 2022 - 16:49:27 WIB

TERKAIT:
   
 
ROHIL ( bidikonline ) - Bupati Rokan Hilir Afrizal Sintong dan Wakil Bupati H Sulaiman bersama Baznas, Dinas Sosial dan Dinas Lingkungan Hidup meninjau lokasi banjir sekaligus membagikan bantuan sembako kepada masyarakat yang terkena dampak Banjir, Jumat (18/11/2022) di Bagansiapiapi.

Tampak satu buah truk coltdiesel sembako berupa beras, telur dan mie instan itu dibagikan langsung oleh Bupati dan wakil bupati di beberapa titik kepada masyarakat di Jalan Bahagia, Jalan Siak dan Selamat Bagansiapiapi.

Melihat kondisi itu, bupati Rohil mengingatkan kepada masyarakat yang rumahnya rawan banjir untuk selalu tetap waspada terhadap dampak penyakit yang ditimbulkan banjir. Disamping itu, Pemkab Rohil juga berupaya menurunkan dinas kesehatan untuk membantu berupa obat-obatan.

"Kita berdoa supaya banjir ini cepat surut dan kering supaya aktifitas masyarakat tidak terganggu," harap Afrizal.

Diungkapkan Bupati, banjir ini memang sudah langganan setiap tahun khususnya di Kecamatan Bangko. Namun banjir bukan hanya terjadi di Kabupaten Rohil, akan tetapi seluruh wilayah Indonesia banyak yang terkena banjir akibat curah hujan yang tinggi.

Meskipun demikian, kondisi banjir di Bagansiapiapi tidak lagi seperti tahun-tahun sebelumnya yang bisa bertahan lama. Berkat kerja keras dari Dinas Sosial dan PUTR, kondisi banjir bisa cepat surut.

Diungkapkan Afrizal, untuk kecamatan Bangko saja ada tujuh alat berat yang bekerja untuk antisipasi banjir. Selain itu untuk di Kecamatan Pekaitan juga telah diturunkan alat berat Amfibi bantuan dari Provinsi Riau bersihkan seluruh kanal yang ada sebagai upaya pemerintah dalam penanggulangan banjir.

"Kita juga mengingatkan kepada masyarakat kita untuk tetap menjaga kebersihan dengan tidak membuang-buang sampah sembarangan serta mau gotong royong bersihkan aliran air di tempatnya masing-masing," ujarnya.
(mcr)


Berita Lainnya :
  • Bupati Bengkalis Kasmarni Terima Penghargaan Meritokrasi KASN 2023
  • Tahun Ini Pemkab Bengkalis Serahkan 148.500 Paket Sembako ke Masyarakat
  • HUT Ke-78 PGRI Kecamatan Siak Kecil, Gelar Senam Massal dan Donor Darah
  • Pj Bupati Kampar Sampaikan Pidato Pada Paripurna Pembahasan 21 Ranperda
  • Bupati Bengkalis Kunjungi Korban Kebakaran Rumah dan Berikan Bantuan Sembako
  • Hadiri Penanaman 10.000 Pohon, Bupati Bengkalis Ajak Lestarikan Lingkungan
  • Bupati Kasmarni Tinjau Pembangunan Jalan Lingkar Duri Barat
  • Sempena HUT Ke-78 TNI, Bupati Ziarah Ke Makam Pahlawan
  • Bupati Harapkan Kontribusi TNI Dalam Memajukan Negeri
  •  
    Komentar Anda :
       


    Galeri   + Index Galeri
    Memperingati Hari Jadi Rohul ke - 18, DPRD Gelar Rapat Paripurna Istimewa

    Home | Daerah | Nasional | Hukum | Politik | Olahraga | Entertainment | Foto | Galeri | Advertorial | Lintas Nusantara | Kepulauan Nias
    Pekanbaru | Siak | Pelalawan | Inhu | Bengkalis | Inhil | Kuansing | Rohil | Rohul | Meranti | Dumai | Kampar
    Profil | Redaksi | Index
    Pedoman Berita Siber

    Copyright © 2009-2016 bidikonline.com
    Membela Kepentingan Rakyat Demi Keadilan